Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Agate Luncurkan "Code Atma", Game Mitologi Horor Warisan Nusantara

Kompas.com - 29/06/2020, 19:03 WIB
Kevin Rizky Pratama,
Reska K. Nistanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Menjalin kerja sama dengan Telkom, Melon, dan Oolean, studio game lokal asal Bandung, Agate resmi meluncurkan game terbarunya yang berjudul Code Atma.

Code Atma merupakan game mobile RPG (role-playing game) yang memadukan elemen mistis khas Indonesia, dengan teknologi bernama Asterisk.

Dengan memanfaatkan teknologi tersebut, para pemain dapat memanggil Atma, sebutan khusus untuk karakter makhluk halus di dalam game.

Baca juga: Agate Studio Kembangkan Bisnis Game untuk Karyawan Perusahaan

Para Atma ini diciptakan berdasarkan kisah mitologi horor warisan Nusantara. Code Atma menyuguhkan karakter berupa hantu-hantu lokal mulai dari kuntilanak, jenglot, pocong, jelangkung, hingga genderuwo.

Meski mengusung nuansa horor, namun Agathe berhasil mengemas sosok hantu menyeramkan menjadi karakter yang imut dan lucu.

Berbekal Asterisk dan ditemani pasukan Atma, para pemain akan diajak berpetualang menjelajahi dunia mistis, dan bertarung melawan makhluk mistis lainnya.

Para seeker, sebutan untuk pemain Code Atma, juga berkesempatan untuk mendapatkan karakter tingkat tertinggi melalui sistem gacha.

Gacha sendiri merupakan istilah yang biasa digunakan untuk melakukan undian, dengan tujuan mendapatkan hadiah yang fantastis. Agate menyebut bahwa Code Atma dapat dimainkan, meski tanpa menggunakan jaringan internet alias offline.

Baca juga: Game Horor DreadOut 2 Resmi Dirilis

Agate mengaku telah mengembangkan game RPG ini sejak April 2019 lalu. Kini Code Atma sudah bisa dinikmati oleh pengguna Android dan tersedia dalam Bahasa Indonesia.

CEO Agate, Arief Widhiyasa pun berharap agar Code Atma dapat menambah pengetahuan pemain terhadap budaya Indonesia.

"Kami berharap, gim ini (Code Atma) dapat mengenalkan budaya dan kisah Indonesia melalui makhluk mistis yang dimiliki oleh Indonesia. Kami juga berharap game ini bisa menjadi salah satu kebanggaan Indonesia," kata Arief dalam keterangan yang diterima KompasTekno, Senin (29/6/2020).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com