Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Beda Samsung Galaxy S20 Plus BTS Edition dengan Versi Reguler

Kompas.com - 12/07/2020, 19:08 WIB
Bill Clinten,
Reska K. Nistanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Samsung Galaxy S20 Plus BTS Edition resmi dipasarkan di Indonesia dengan harga Rp 17,5 juta, lebih tinggi dibanding Galaxy S20 Plus versi reguler yang kini dibanderol Rp 13,5 juta.

Wajar saja jika harganya sedikit lebih mahal. Sebab, pembeli Galaxy S20 Plus edisi terbatas ini bakal mendapatkan sejumlah bonus ekstra, salah satunya adalah tujuh foto personil grup boyband Korea Selatan, BTS.

Lantas, apa saja perbedaan Samsung Galaxy S20 Plus BTS Edition dengan Galaxy S20 Plus edisi reguler yang dipasarkan Samsung?

Baca juga: Membuka Kotak Galaxy S20 Plus dan Buds Plus Edisi BTS, Apa Istimewanya?

Galaxy S20 BTS Edition jika dilihat dari belakang. Ada logo BTS di bagian bawah serta ikon hati di dalam modul kamera. Cangkangnya sendiri tampak berwarna ungu, seirama dengan ungkapan ikonik I Purple You.Samsung Galaxy S20 BTS Edition jika dilihat dari belakang. Ada logo BTS di bagian bawah serta ikon hati di dalam modul kamera. Cangkangnya sendiri tampak berwarna ungu, seirama dengan ungkapan ikonik I Purple You.

Perbedaan utama bisa dilihat dari warna casing ponsel. Galaxy S20 Plus BTS Edition hadir dengan balutan warna ungu dengan sentuhan glossy, dilengkapi dengan logo BTS di bawah tulisan Samsung.

Tak cuma bodinya saja, wadah kamera belakang di ponsel tersebut juga dibubuhi dengan lambang hati berwarna ungu.

Nah, beragam warna ciamik ini seirama dengan ungkapan ikonik BTS, yakni "I Purple You".

Dari sisi software, sistem operasi Android 10 yang berjalan di ponsel tersebut juga kini dihiasi dengan tema bernuansa ungu, berikut aplikasi bawaan khusus penggemar BTS, yakni Weverse.

Terlepas dari beragam sentuhan visual khas BTS tersebut, spesifikasi yang ditawarkan ponsel tersebut sejatinya sama persis dengan Galaxy S20 Plus versi standar.

Keduanya mengusung layar dengan diagonal 6,7 inci dengan resolusi Quad HD Plus dan panel Dynamic AMOLED 2X dengan refresh rate 120 Hz. Bagian tengah atasnya juga dihiasi dengan lubang kamera punch hole yang memuat kamera selfie 10 MP (f/2.2).

Baca juga: Samsung Tengah Siapkan Galaxy S20 Lite?

Galaxy S20 Plus BTS Edition dan S20 Plus versi standar juga dibekali dengan empat kamera dengan konfigurasi yang sama, yakni kamera ultrawide 12 MP (f2.2), wide angle 12 MP (f1.8), telefoto 64 MP (f2.0), serta kamera depthvision.

Galaxy S20 Plus BTS Edition dengan Android 10 bertema khas ungu, serta dibekali dengan aplikasi komunitas penggemar Weverse.Samsung Galaxy S20 Plus BTS Edition dengan Android 10 bertema khas ungu, serta dibekali dengan aplikasi komunitas penggemar Weverse.

Dari segi hardware, ponsel ini ditenagai chipset Exynos 990 yang dipadu RAM 8 GB dan memori internal 128 GB, yang masih bisa diperluas hingga 1TB dengan kartu micro-SD. Baterainya berkapasitas 4.500 mAh yang didukung fast charging 25 watt.

Baca juga: Pentingnya Resolusi Kamera Besar di Samsung Galaxy S20 Ultra

Galaxy S20 Plus juga dibekali dengan beragam fitur pendukung, mencakup wireless charging dengan daya 15 watt, reverse wireless charging 9 watt, modul pemindai sidik jari ultrasonik yang sudah dibenamkan di bawah layar, serta fitur konektivitas NFC. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

e-Business
Samsung Perkenalkan Memori LPDDR5X Terkencang untuk Ponsel dan AI

Samsung Perkenalkan Memori LPDDR5X Terkencang untuk Ponsel dan AI

Hardware
Penerbit 'GTA 6' PHK 600 Karyawan dan Batalkan Proyek Rp 2,2 Triliun

Penerbit "GTA 6" PHK 600 Karyawan dan Batalkan Proyek Rp 2,2 Triliun

Game
TikTok Notes, Aplikasi Pesaing Instagram Meluncur di Dua Negara

TikTok Notes, Aplikasi Pesaing Instagram Meluncur di Dua Negara

Software
HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

Gadget
Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat 'Ngetwit'

Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat "Ngetwit"

Software
Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

e-Business
8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

e-Business
Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Internet
Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Software
HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang 'Membosankan'

HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang "Membosankan"

Gadget
7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

Gadget
Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Gadget
Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Internet
CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

e-Business
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com