Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Awas, Layar MacBook Bisa Rusak Kalau Pakai Penutup Kamera

Kompas.com - 17/07/2020, 19:02 WIB
Putri Zakia Salsabila ,
Oik Yusuf

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kekhawatiran bahwa kameradi laptop rawan diintip hacker menyebabkan sebagian pengguna menutup webcam saat tidak dipakai. Penutupnya kadang berupa aksesori yang terbuat dari plastik.

Namun, penutup semacam ini ternyata bisa merusak layar MacBook apabila pengguna menutup laptop dengan keadaan cover kamera masih terpasang.

Apple belakangan mewanti-wanti pengguna soal risiko itu dalam sebuah pengumuman di situsnya. "Anda bisa menimbulkan kerusakan di layar karena jarak antara display dengan keyboard sangat tipis," tulis Apple.

Baca juga: MacBook Air dan iPad Pro 2020 Resmi Dijual di Indonesia, Ini Daftar Harganya

Akibatnya, cover kamera plastik yang masih terpasang saat laptop ditutup bakal terhimpit antara bodi laptop dan layar. Layar kemudian bisa rusak karena tekanan yang ditimbulkan.

Sebagaimana dihimpun KompasTekno dari Hardware Zone, Jumat (17/7/2020), contoh kerusakannya sudah dialami oleh beberapa pengguna MacBook di forum online seperti milik MacRumors.

Risiko kerusakan semacam ini mungkin berlaku buat lini MacBook baru yang berbodi tipis, seperti MacBook Pro 16 inci. Sebab, ada pengguna yang mengaku tak bermasalah ketika memakai penutup serupa di kamera MacBook lawas.

layar Macbook yang rusak karena cover kameraimgur layar Macbook yang rusak karena cover kamera

Alih-alih menutup kamera dengan benda fisik, Apple menyarankan pengguna agar mengandalkan lampu indikator berwarna hijau di samping kamera, yang akan menyala apabila kamera sedang aktif mengambil gambar.

"Kamera (di MacBook) dirancang supaya hanya bisa menyala kalau lampu indikatornya menyala juga. Dengan ini Anda bisa mengetahui apabila kamera sedang aktif," imbuh Apple.

Baca juga: Apple Luncurkan MacBook Pro 13 Inci dengan Keyboard Baru

Kalaupun terpaksa menutup kamera, Apple menyarankan pengguna agar menggunakan benda yang sangat tipis, dengan ketebalan tak lebih dari selembar kertas printer (0,1mm) serta tidak memiliki perekat yang bisa meninggalkan residu.

Selain pengguna komputer secara umum, perkara tutup-menutup kamera laptop ini juga dilakukan oleh petinggi dunia teknologi sekalipun. Salah satu contoh terkenal adalah Bos Facebook Mark Zuckerberg yang merekatkan tape untuk menutup kamera di laptop miliknya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat 'Ngetwit'

Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat "Ngetwit"

Software
Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

e-Business
8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

e-Business
Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Internet
Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Software
HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang 'Membosankan'

HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang "Membosankan"

Gadget
7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

Gadget
Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Gadget
Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

e-Business
Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Internet
CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

e-Business
'Fanboy' Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

"Fanboy" Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

e-Business
WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

Software
Steam Gelar 'FPS Fest', Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Steam Gelar "FPS Fest", Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Game
AMD Umumkan Prosesor Ryzen Pro 8000, Bawa AI ke Laptop dan Desktop

AMD Umumkan Prosesor Ryzen Pro 8000, Bawa AI ke Laptop dan Desktop

Hardware
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com