Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Melihat Samsung Galaxy Note 20 Ultra Dipakai Main "Genshin Impact"

Kompas.com - 08/10/2020, 18:24 WIB
Kevin Rizky Pratama,
Reska K. Nistanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Samsung resmi meluncurkan ponsel Galaxy Note 20 dan Note 20 Ultra di pasar Indonesia pada Agustus lalu. Ponsel ini dijual di Indonesia dengan harga mulai Rp 14,5 juta.

Meski dikenal sebagai ponsel pendukung produktivitas, berkat stylus S Pen yang menjadi ciri khas seri Galaxy Note, namun Samsung juga memposisikan Note 20 series sebagai ponsel gaming.

Product Marketing Manager Samsung Mobile, Samsung Electronics Indonesia, M. Taufiqul Furqan mengatakan bahwa Galaxy Note 20 series memiliki fitur Power to Play, yang mampu menyajikan pengalaman gaming serupa seperti yang ditawarkan pada perangkat konsol.

Baca juga: Beda Samsung Galaxy Note 20 dan Note 20 Ultra, dari Desain hingga Spesifikasi

"Note 20 series bisa menampilkan console-able gaming, pengalamannya sama dengan menggunakan konsol baik dari segi gameplay, terutama dari segi grafis dan smoothness," tutur Taufiqul melalui sebuah acara yang digelar secara online pada Kamis (8/10/2020).

Bahkan, Galaxy Note 20 series ini diklaim bisa menjalankan game kekinian, "Genshin Impact".

Youtuber Gaming, Muhammad Rasyid (PokoPow) berkesempatan untuk menjajal Galaxy Note 20 Ultra dan mencoba menjalankan game Genshin Impact pada perangkat tersebut.

"Ini (Genshin Impact) punya efek-efek animasi berat tapi game bisa tetap lancar," kata Rasyid.

Sebagai informasi, Genshin Impact merupakan salah satu game mobile RPG yang sedang naik daun. Game yang mengusung sistem pertarungan hack and slash tersebut dibekali dengan kualitas grafis yang tinggi.

Baca juga: Spesifikasi PC dan Ponsel untuk Main Game Genshin Impact

Kendati demikian, Genshin Impact tergolong sebagai "game berat" karena membutuhkan spesifikasi yang cukup mumpuni agar bisa lancar dimainkan.

Ketika dijalankan pada konfigurasi 30 fps, Galaxy Note 20 Ultra terlihat sanggup untuk menjalankan game dengan lancar.

Namun, ketika konfigurasi dinaikan ke angka 60 fps, terdapat indikator bahwa game mengalami overclocked.

Rasyid menjelaskan bahwa overclocked terjadi karena Genshin Impact membutuhkan spesifikasi yang cukup tinggi, sehingga smartphone mencoba meningkatkan frekuensi chipset agar tetap dapat menjalankan game dengan lancar.

Menyinggung spesifikasi galaxy Note 20 series, khususnya Galaxy Note 20 Ultra, ponsel ini dibekali layar Dynamic AMOLED 2X seluas 6,9 inci yang sudah mendukung refresh rate hingga 120 Hz dan touch response rate mencapai 240 Hz.

Dengan kombinasi ketiga faktor tersebut, Galaxy Note 20 series dinilai memiliki respons sentuhan layar yang lebih cepat dibanding smartphone pada umumnya.

Baca juga: DxOMark Rilis Skor Kamera Galaxy Note 20 Ultra

Selain dari sisi layar, sektor hardware pada lini smartphone terbaru dari Samsung ini juga turut mempengaruhi performa yang dihasilkan. Baik Galaxy Note 20 dan Note 20 Ultra dibekali dengan chipset Exynos 990 dan pengolah grafik (GPU) Adreno 650.

"Galaxy Note 20 series ditenagai oleh Exynos 990 dimana CPU-nya jauh lebih bagus 19 persen lebih tinggi dibandingkan Exynos 9825 di (Galaxy) Note 10 dan GPU nya jauh lebih bagus," lanjut Taufiqul.

Chipset tersebut turut dikombinasikan dengan RAM 8 GB berjenis LPDDR5, yang diklaim memiliki performa 1,5 kali lebih cepat dibanding dengan generasi sebelumnya. Walhasil, smartphone hanya membutuhkan waktu loading game yang terbilang singkat.

Baterai yang ditanam pun tergolong cukup besar, dengan kapasitas masing-masing 4.300 mAh dan 4.500 mAh pada Galaxy Note 20 dan Galaxy Note 20 Ultra.

Keduanya telah mendukung pengisian daya cepat 25 Watt yang dapat mengisi daya smartphone hingga 50 persen dalam waktu 30 menit.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com