Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

OnePlus Nord N10 5G dan Nord N100 Resmi Meluncur

Kompas.com - 27/10/2020, 18:07 WIB
Conney Stephanie,
Yudha Pratomo

Tim Redaksi

Sumber gsmarena

KOMPAS.com - Pada Juli lalu, OnePlus merilis Nord yang masuk dalam kategori ponsel kelas menengah. Kini, OnePlus memperkenalkan duo ponsel seri Nord terbarunya, Nord N10 (5G) dan Nord N100.

Baik Nord N10 (5G) dan Nord N100 sama-sama menjalankan sistem operasi Android 10 yang dilapisi dengan OxygenOS 10.5. Meski mirip, ada sejumlah perbedaan spesifikasi dan desain di antara kedua ponsel ini.

OnePlus Nord N10 (5G)

OnePlus Nord N10 (5G) dibekali dengan layar IPS LCD dengan luas 6,49 inci (2.400 x 1.080 piksel, 20:9). Layar Nord N10 (5G) mendukung refresh rate 90 Hz dan dilindungi oleh Gorilla Glass 3.

Ini merupakan pertama kalinya OnePlus kembali menggunakan panel IPS sejak 2015. Di pojok kiri atas layar terdapat punch hole atau lubang untuk menampung kamera selfie 16 MP (f/2.1).

Pada bagian punggung, Nord N10 (5G) memiliki empat kamera yang terdiri dari kamera utama (wide) 64 MP (f/1.8) PDAF, kamera ultra wide 8 MP (f/2.3, 119 derajat), depth sensor 5 MP (f/2.4), dan kamera makro 2 MP (f/2.4).

Kamera belakang ponsel ini mampu merekam gambar dengan resolusi 4K.

Baca juga: Pendiri OnePlus Carl Pei Mengundurkan Diri

Dapur pacunya mengandalkan chipset Snapdragon 690 (8nm) dengan modem 5G terintegrasi. Chipset ini dipadu dengan RAM 6 GB dan penyimpanan 128 GB.

OnePlus Nord N10 5G ditopang baterai berkapasitas 4.300 mAh yang mendukung fast charging 30 watt.

Fitur lainnya yaitu NFC, sensor sidik jari di bagian belakang, USB Type-C, Bluetooth 5.1, Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by), Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, jack audio 3,5 mm.

Di Eropa, OnePlus Nord N10 (5G) dijual dengan harga 360 Euro (sekitar Rp 6,2 juta) dalam satu varian warna yakni Midnight Ice.

OnePlus Nord N100

Sementara OnePlus Nord N100 memiliki spesifikasi yang lebih rendah ketimbang OnePlus Nord N10 5G.

Layar berukuran sedikit lebih besar, yakni 6,52 inci (1.600 x 720 piksel, 20:9) dengan panel IPS LCD dan dilindungi oleh Gorilla Glass 3.

Bahasa desain yang diusung OnePlus Nord N100 serupa dengan Nord N10 5G. Pada bagian atas kiri layar terdapat punch hole yang menampung kamera depan. Namun, resolusinya di bawah Nord N10 5G, yakni 8 MP (f/2.0).

Baca juga: OnePlus 8T Resmi dengan Snapdragon 865 dan Android 11

Halaman:
Sumber gsmarena


Terkini Lainnya

Huawei Pura 70 Ultra Meluncur, Lensa Kamera Bisa Keluar-Masuk

Huawei Pura 70 Ultra Meluncur, Lensa Kamera Bisa Keluar-Masuk

Gadget
Huawei Pura 70, 70 Pro, dan 70 Pro Plus Meluncur, Debut Smartphone Pura Series

Huawei Pura 70, 70 Pro, dan 70 Pro Plus Meluncur, Debut Smartphone Pura Series

Gadget
Penampakan HP Non-Nokia Pertama dari HMD Global, Ada Dua Versi

Penampakan HP Non-Nokia Pertama dari HMD Global, Ada Dua Versi

Gadget
Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

e-Business
Samsung Perkenalkan Memori LPDDR5X Terkencang untuk Ponsel dan AI

Samsung Perkenalkan Memori LPDDR5X Terkencang untuk Ponsel dan AI

Hardware
Penerbit 'GTA 6' PHK 600 Karyawan dan Batalkan Proyek Rp 2,2 Triliun

Penerbit "GTA 6" PHK 600 Karyawan dan Batalkan Proyek Rp 2,2 Triliun

Game
TikTok Notes, Aplikasi Pesaing Instagram Meluncur di Dua Negara

TikTok Notes, Aplikasi Pesaing Instagram Meluncur di Dua Negara

Software
HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

Gadget
Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat 'Ngetwit'

Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat "Ngetwit"

Software
Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

e-Business
8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

e-Business
Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Internet
Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Software
HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang 'Membosankan'

HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang "Membosankan"

Gadget
7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

Gadget
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com