Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Realme V15 Diluncurkan, Mirip Redmi Note 9 5G

Kompas.com - 08/01/2021, 10:31 WIB
Wahyunanda Kusuma Pertiwi,
Reza Wahyudi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Realme akhirnya meluncurkan seri V terbarunya. Tahun 2020 lalu, Realme merilis V5 5G pada bulan Agustus, disusul Realme V3 pada bulan Desember.

Kini, Realme penamaannya loncat ke Realme V15 5G yang diperkenalkan di China. Spesifikasi Realme V15 5G ini sedikit banyak mirip dengan Redmi Note 9 5G.

Realme V15 memiliki layar jenis AMOLED berbentang 6,4 inci. Layar tersebut masih menggunakan refresh rate 60Hz, di saat banyak smartphone kelas menengah menawarkan refresh rate 90Hz.

Pada ujung kiri atas terdapat sebuah punch hole atau lubang kamera swafoto beresolusi 16MP.

Sementara di sisi belakang ada tiga lensa kamera tersusun vertikal. Kamera utama beresolusi 64 megapiksel, ditemani kamera ultra wide 8 MP, dan sebuah kamera makro 2 MP.

Realme V15 5G ditenagai chipset Mediatek Dimensity 800U diproduksi dengan arsitektur 7 nm. Chipset ini juga "mengotaki" Redmi Note 9 5G dan Realme 7 5G.

Baca juga: Xiaomi Umumkan Redmi Note 9 dan Note 9 Pro Versi Kencang

Ada dua varian RAM yang tersedia yakni 6 GB dan 8 GB dengan memori internal 128 GB.

Ponsel ini dibekali baterai 4.310 mAh yang didukung fast charging 50 watt. Ponsel ini menjalankan sistem operasi Android 10 yang dilapisi antarmuka Realme UI.

Di China, Realme 15 5G dijual dengan harga 1.399 yuan (sekitar Rp 3 juta) untuk varian memori 6 GB/128 GB. Varian lebih tinggi dibanderol 1.999 yuan (sekitar Rp 4,3 juta).

Baca juga: Pasar Smartphone Dunia Turun Bukan Semata gara-gara Covid-19

Dirangkum KompasTekno dari Notebookcheck, Realme V15 diplot untuk menyaingi Redmi Note 9 5G.

Kedua vendor ini memang saling "serang" untuk merenggut pasar dengan masing-masing ponsel andalannya. Tak heran jika spesifikasi ponsel di kelas yang sama, terlihat sangat mirip.

Belum diketahui apakah Realme V15 5G akan masuk di Indonesia atau tidak. Namun, Realme tidak memasarkan dua seri V lainnya di Tanah Air.

Baca juga: Kalahkan Realme, Xiaomi Rajai Pasar Smartphone Murah Indonesia

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tanggal Rilis Game terbaru Hoyoverse Bocor di App Store

Tanggal Rilis Game terbaru Hoyoverse Bocor di App Store

Game
Revisi UU Penyiaran, KPI Bisa Awasi Konten Netflix dan Layanan Sejenis

Revisi UU Penyiaran, KPI Bisa Awasi Konten Netflix dan Layanan Sejenis

e-Business
Revisi UU Penyiaran Digodok, Platform Digital Akan Diawasi KPI

Revisi UU Penyiaran Digodok, Platform Digital Akan Diawasi KPI

Internet
Arti Kata NT, Bahasa Gaul yang Sering Dipakai di Medsos dan Game

Arti Kata NT, Bahasa Gaul yang Sering Dipakai di Medsos dan Game

Internet
Profil Lee Jae-Yong, Bos Besar Samsung yang Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan

Profil Lee Jae-Yong, Bos Besar Samsung yang Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan

e-Business
Tablet Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

Tablet Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

Gadget
WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

Internet
Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

e-Business
Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan 'Sensa HD Haptics'

Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan "Sensa HD Haptics"

Gadget
10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

Gadget
Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Gadget
Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai  'Circle to Search' Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai "Circle to Search" Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Software
Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

e-Business
Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Game
Microsoft Rilis Phi-3 Mini, Model Bahasa AI Kecil untuk Smartphone

Microsoft Rilis Phi-3 Mini, Model Bahasa AI Kecil untuk Smartphone

Software
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com