Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pendiri OnePlus Resmi Jadi Pemilik Merek Ponsel dari Bapak Android

Kompas.com - 16/02/2021, 13:05 WIB
Yudha Pratomo,
Oik Yusuf

Tim Redaksi

KOMPAS.com - endiri OnePlus, Carl Pei, belum lama ini mendirikan startup baru bernama Nothing. Perusahaan rintisan tersebut kini diketahui telah membeli merek smartphone Essential.

Essential sendiri merupakan perusahaan yang dibuat oleh pendiri Android Inc, Andy Rubin. Essential sempat memproduksi sebuah smartphone, sebelum akhirnya dihentikan karena performa penjualan yang buruk.

Kesepakatan pembelian merek ini diketahui dari sebuah dokumen yang diajukan kepada UK Intellectual Property Office (kantor hak paten dan kekayaan intelektual).

Baca juga: Pendiri OnePlus Bikin Perusahaan Baru Nothing, Apa Produknya?

Di dalam dokumen itu, Andy Rubin telah menandatangani pengalihan kepemilikan merek Essental kepada Carl Pei, di bawah naungan Nothing Technologies Limited. Proses penyerahan ini diajukan pada 11 November 2020 lalu dan rampung pada 6 Januari 2021.

Dengan demikian, semua merek dan logo Essential secara sah dimiliki dan dapat digunakan oleh Nothing. Tidak diketahui kesepakatan ini mempengaruhi paten lain yang dimiliki oleh Essential atau hanya terbatas pada penggunaan merek dagang saja.

Dirangkum KompasTekno dari 9to5Google, Selasa (16/2/2021), belum diketahui dengan jelas rencana Nothing setelah mendapatkan merek Essential tersebut. Namun, kesepakatan ini bisa jadi sebuah isyarat dari Nothing untuk masuk ke dalam industri smartphone.

Saat ini, Nothing belum meluncurkan satu pun produk ke pasar. Namun, beberapa waktu lalu, Carl Pei mengonfirmasi bahwa produk pertama Nothing adalah earphone nirkabel, yang akan dirilis sekitar pertengahan 2021.

"Kami akan mulai dengan produk yang lebih sederhana, yakni earbuds nirkabel. Kami akan memiliki banyak produk sepanjang tahun, tidak hanya produk audio," ungkap Pei.

Begitu pula dengan Essential. Sejauh ini Essential hanya memiliki produk smartphone Android yang dirilis pada 2017 lalu.

Baca juga: Akhir Cerita Ponsel Essential Buatan Bapak Android

Essential sejatinya pernah berencana merilis perangkat speaker cerdas yang dibekali sistem operasi buatan mereka sendiri, Ambient OS. Namun, rencana itu tidak pernah terealisasi.

Nothing sendiri mendapat suntikan dana 15 juta dollar AS (sekitar Rp 209,5 miliar) dari perusahaan modal ventura GV, milik Alphabet (induk Google).

Pada Desember 2020, Nothing juga diketahui telah mengumpulkan dana sebesar 7 juta dollar AS (sekitar Rp 98,9 miliar) dari sejumlah investor, termasuk pendiri Twitch, Kevin Lin; CEO Reddit, Steve Huffman; CEO Product Hunt, Josh Buckley; dan YouTuber Casey Neistat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

Gadget
Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat 'Ngetwit'

Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat "Ngetwit"

Software
Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

e-Business
8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

e-Business
Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Internet
Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Software
HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang 'Membosankan'

HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang "Membosankan"

Gadget
7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

Gadget
Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Gadget
Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

e-Business
Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Internet
CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

e-Business
'Fanboy' Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

"Fanboy" Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

e-Business
WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

Software
Steam Gelar 'FPS Fest', Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Steam Gelar "FPS Fest", Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Game
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com