Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bocoran Tampang, Spesifikasi, serta Harga Samsung Galaxy A13 5G

Kompas.com - 12/10/2021, 10:16 WIB
Conney Stephanie,
Oik Yusuf

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Samsung dikabarkan tengah menyiapkan satu ponsel seri Galaxy A yang disinyalir bernama Galaxy A13 5G. Belakangan, bocoran gambar render dan spesifikasi dari Galaxy A13 5G ini mulai beredar di dunia maya lewat situs teknologi Let's Go Digital.

Menurut situs tersebut, desain render Galaxy A13 5G ini merupakan hasil kolaborasi antara Let's Go Digital dengan akun ilustrator bernama Technizo Concept.

Galaxy A13 5G kabarnya merupakan penerus Galaxy A12. Namun, jika dilihat dari desain render, wujud Galaxy A13 5G terlihat lebih mirip seri Galaxy A32.

Baca juga: Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy A12 di Indonesia

Pada bagian punggung misalnya, Galaxy A13 5G terlihat memiliki tiga buah kamera yang disusun segaris secara vertikal dan terkesan menyatu dengan bodi ponsel.

Sementara untuk tampak depan, terlihat bahwa ponsel ini mengusung desain layar Infinity-V atau lubang layar berbentuk huruf "V" yang digunakan untuk memuat kamera selfie. Galaxy A13 5G konon akan memiliki kamera selfie beresolusi 8 MP.

Bocoran desain render Samsung Galaxy A13 5GLet'sGoDigital Bocoran desain render Samsung Galaxy A13 5G

Soal layar, Samsung Galaxy A13 5G disinyalir akan mengadopsi panel LCD seluas 6,48 inci dengan dukungan refresh rate 90 Hz. Resolusi layarnya kemungkinan akan ditingkatkan dari HD Plus menjadi Full HD Plus.

Pada bagian belakang ponsel, terlihat adanya tiga buah kamera yang disusun secara vertikal. Kabarnya, kamera utama Galaxy A13 5G akan mengusung sensor Isocell JN1 beresolusi 50 MP (f/2.0).

Sementara, dua kamera lainnya konon mencakup kamera ultra wide 5 MP (f/2.2) dan kamera depth sensor 2 MP (f/2.4).

Baca juga: Samsung Umumkan Sensor Kamera Isocell JN1, Dukung Resolusi 50 MP

Isocell JN1 adalah sensor kamera terbaru dari Samsung yang diperkenalkan pada Juni 2021 lalu. Sensor kamera yang menyasar perangkat smartphone kelas menengah hingga flagship ini memiliki ukuran fisik 1/2,76 inci.

Isocell JN1 juga dibekali dengan teknologi Isocell 2.0 terbaru yang diklaim mampu meningkatkan penyerapan cahaya sekitar 16 persen.

Bocoran desain render Samsung Galaxy A13 5GLet'sGoDigital Bocoran desain render Samsung Galaxy A13 5G


Bocoran harga Galaxy A13 5G, ponsel 5G termurah Samsung?

Galaxy A13 5G disebut akan dibekali chip MediaTek Dimensity 700 yang dipadankan dengan dua opsi RAM dan kapasitas penyimpanan, yaitu 4 GB/64 GB dan 6 GB/128 GB.

Sebagaimana dihimpun KompasTekno dari Let's Go Digital, Selasa (12/10/2021), ponsel ini kabarnya akan memilki baterai berkapasitas 5.000 mAh yang mendukung fast charging 25 watt.

Lebih lanjut, situs Let's Go Digital juga memprediksi bahwa Galaxy A13 akan menjadi smartphone 5G termurah dari Samsung.

Baca juga: Harga Mirip, Ini Perbandingan Samsung Galaxy A03s dan Galaxy A02s

Fitur lain yang kemungkinan bakal hadir di Galaxy A13 5G yaitu sensor fingerprint yang terintegrasi dengan tombol power, slot microSD, jack audio 3,5 mm, perekaman video 4K (30fps), serta sistem operasi Android 11 berlapis tampilan antarmuka One UI 3.0.

Samsung Galaxy A13 5G kabarnya akan hadir dalam empat varian warna, yaitu Black, White, Blue, dan Red.

Rumor lainnya mengatakan bahwa Galaxy A13 5G akan diumumkan pada Desember 2021 dan mulai dijual pada awal tahun 2022. Perangkat ini sendiri konon akan dibanderol seharga 290 dollar AS atau sekitar Rp 4,1 juta.

Kendati demikian, harga dan spesifikasi mengenai Galaxy A13 5G ini masih belum terkonfirmasi. Kabar peluncuran dan jadwal kehadiran ponsel ini di pasaran juga belum bisa dipastikan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tesla Lakukan PHK Terbesar, 14.000 Karyawan Diberhentikan

Tesla Lakukan PHK Terbesar, 14.000 Karyawan Diberhentikan

e-Business
Jadwal MPL S13 Pekan Ini, Evos Glory Vs Onic Esports

Jadwal MPL S13 Pekan Ini, Evos Glory Vs Onic Esports

Game
Huawei Pura 70 Ultra Meluncur, Lensa Kamera Bisa Keluar-Masuk

Huawei Pura 70 Ultra Meluncur, Lensa Kamera Bisa Keluar-Masuk

Gadget
Huawei Pura 70, 70 Pro, dan 70 Pro Plus Meluncur, Debut Smartphone Pura Series

Huawei Pura 70, 70 Pro, dan 70 Pro Plus Meluncur, Debut Smartphone Pura Series

Gadget
Penampakan HP Non-Nokia Pertama dari HMD Global, Ada Dua Versi

Penampakan HP Non-Nokia Pertama dari HMD Global, Ada Dua Versi

Gadget
Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

e-Business
Samsung Perkenalkan Memori LPDDR5X Terkencang untuk Ponsel dan AI

Samsung Perkenalkan Memori LPDDR5X Terkencang untuk Ponsel dan AI

Hardware
Penerbit 'GTA 6' PHK 600 Karyawan dan Batalkan Proyek Rp 2,2 Triliun

Penerbit "GTA 6" PHK 600 Karyawan dan Batalkan Proyek Rp 2,2 Triliun

Game
TikTok Notes, Aplikasi Pesaing Instagram Meluncur di Dua Negara

TikTok Notes, Aplikasi Pesaing Instagram Meluncur di Dua Negara

Software
HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

Gadget
Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat 'Ngetwit'

Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat "Ngetwit"

Software
Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

e-Business
8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

e-Business
Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Internet
Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Software
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com