Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bocoran Spesifikasi dan Harga Vivo X80 Series

Kompas.com - 17/01/2022, 14:46 WIB
Lely Maulida,
Reska K. Nistanto

Tim Redaksi

Sumber GizChina

KOMPAS.com - Setelah merilis seri X70, Vivo dikabarkan sedang menyiapkan smartphone flagship generasi terbaru, Vivo X80.

Meki X70 baru dirilis pada Oktober 2021, namun bocoran spesifikasi dan harga Vivo X80 kini mulai bermunculan di internet.

Bocoran terbaru dari MySmartPrice di situs microblogging China, Weibo menyebutkan ponsel ini akan ditopang oleh chipset MediTek Dimensity 8000.

Menurut situs tersebut, Vivo X80 akan hadir dalam tiga versi, mencakup Vivo X80, Vivo X80 Pro, dan Vivo X80 Pro+. Ketiganya akan dikemas dengan chipset yang berbeda.

Menurut bocoran MySmartPrice, Dimensity 8000 akan menjadi chipset Vivo X80. Sementara Vivo X80 Pro akan menggunakan chipset seri Dimensity 9000. Untuk Vivo X80 Pro+ akan disokong oleh chipset Snapdragon 8 Gen 1 besutan Qualcomm.

Baca juga: Vivo X70 Pro Bisa Dibeli Langsung Mulai Hari Ini

Soal tampilannya, Vivo X80 akan hadir dengan layar AMOLED 6,56 inci yang menawarkan resolusi Full HD+.

Layarnya juga disebut mendukung teknologi Low-Temperature Polycrystalline Oxid (LTPO) yang memungkinkan layar mengubah refresh rate tanpa komponen tambahan.

Sementara itu menurut bocoran dari Gizbot, Vivo X80 Pro dan Vivo X80 Pro+ kemungkinan hadir dengan layar AMOLED lebih lega berukuran 6,78 inci. Keduanya juga akan didukung teknologi layar LTPO 2.0

Ketiga versi dari Vivo X80 kabarnya akan dilengkapi dengan refresh rate 120 Hz. Selain itu, Vivo juga disebut akan menyematkan teknologi penyimpanan UFS 3.1. Soal dukungan RAM-nya, Vivo X80 kemungkinan hadir dengan chip RAM LPDDR4X, sementara model Pro didukung LPDDR5.

Baca juga: Ini Dia, Ponsel Vivo Pertama dengan Baterai 6.000 mAH

Di sektor kamera, Vivo X80 kemungkinan hadir dengan tiga kamera, mencakup resolusi ISOCELL GN5 50 MP, kamera 13 MP dan lensa Sony IMX663 beresolusi 13 MP yang menawarkan zoom optik 2x.

Vivo X80 Pro akan menawarkan kamera ISOCELL JN1 50 MP yang disandingkan dengan kamera 50 MP juga, serta sensor Sony IMX663 12 MP disertai dukungan zoom optik 2x.

Sementara itu, model Pro+ kabarnya memiliki empat kamera mencakup kamera 50 MP, 48 MP (Sony IMX598) serta sensor JN1 50 MP yang mendukung zoom optik 2x dan 50 MP yang mendukung zoom optik 5x.

Untuk kamera depannya, Vivo X80 dan X80 Pro akan membawa resolusi 44 MP, sedangkan Vivo X80 Pro+ mengusung kamera depan 50 MP.

Baca juga: Bocoran Spesifikasi Tablet Pertama Vivo, Pakai Snapdragon 870?

Belum diketahui berapa kapasitas baterai yang akan melengkapi Vivo X80 series. Namun bocoran menyebutkan Vivo X80 akan menawarkan dukungan pengisian cepat (fast charging) 55W dan model Pro 66W serta 50W (nirkabel).

Ketiga model akan berjalan dengan sistem operasi Android 12, menawarkan opsi jaringan WiFi 6 serta dukungan NFC.

Dihimpun KompasTekno dari GizChina, Senin (17/1/2022), ponsel ini kemungkinan dibanderol 3699 RMB (Rp 8,3 juta) hingga 6999 RMB (Rp 15,7 juta).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber GizChina
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Huawei Pura 70, 70 Pro, dan 70 Pro Plus Meluncur, Debut Smartphone Pura Series

Huawei Pura 70, 70 Pro, dan 70 Pro Plus Meluncur, Debut Smartphone Pura Series

Gadget
Penampakan HP Non-Nokia Pertama dari HMD Global, Ada Dua Versi

Penampakan HP Non-Nokia Pertama dari HMD Global, Ada Dua Versi

Gadget
Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

e-Business
Samsung Perkenalkan Memori LPDDR5X Terkencang untuk Ponsel dan AI

Samsung Perkenalkan Memori LPDDR5X Terkencang untuk Ponsel dan AI

Hardware
Penerbit 'GTA 6' PHK 600 Karyawan dan Batalkan Proyek Rp 2,2 Triliun

Penerbit "GTA 6" PHK 600 Karyawan dan Batalkan Proyek Rp 2,2 Triliun

Game
TikTok Notes, Aplikasi Pesaing Instagram Meluncur di Dua Negara

TikTok Notes, Aplikasi Pesaing Instagram Meluncur di Dua Negara

Software
HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

Gadget
Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat 'Ngetwit'

Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat "Ngetwit"

Software
Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

e-Business
8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

e-Business
Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Internet
Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Software
HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang 'Membosankan'

HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang "Membosankan"

Gadget
7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

Gadget
Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Gadget
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com