Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Samsung Galaxy S22, S22 Plus, dan S22 Ultra Resmi Masuk Indonesia, Ini Harganya

Kompas.com - 01/03/2022, 16:14 WIB
Galuh Putri Riyanto,
Yudha Pratomo

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Setelah diperkenalkan secara global pada awal Februari lalu, Samsung Galaxy S22, S22 Plus, dan S22 Ultra akhirnya resmi masuk Indonesia.

Samsung meluncurkan ketiga ponsel flagship tersebut di Tanah Air lewat acara yang digelar secara online, Selasa (1/3/2022).

Sebelum resmi diluncurkan, Samsung Indonesia juga sudah lebih dulu membuka keran pemesanan (pre-order) untuk Samsung Galaxy S22 5G series di Tanah Air. Sesi pre-order tersebut telah dimulai sejak 9 Februari hingga 3 Maret 2022 mendatang.

Acara peluncuran Samsung Galaxy S22 series ini dibuka oleh sambutan dari Presiden Samsung Electronics Indonesia (SEIN) Simon Lee. Menurut dia, salah satu nilai jual utama yang dibawa ketiga perangkat ini adalah penggunaan chipset Qualcomm Snapdragon 8 Gen 1. 

Baca juga: Perbedaan dan Teknologi Kamera Samsung Galaxy S22, S22 Plus, dan S22 Ultra

"Trio Galaxy S22 series ini sudah ditenagai prosesor Qualcomm Snapdragon 8 Gen 1 dengan fabrikasi 4nm dengan performa super cepat, hemat daya, memori besar, serta baterai luar biasa untuk menemani Anda sepanjang hari," kata Lee.

Dengan chipset tersebut, Lee mengatakan bahwa pengguna bisa mendapatkan pengalaman yang lengkap, mulai dari kamera canggih hingga baterai besar.

Khusus, model Samsung Galaxy S22 Ultra, pengguna juga bisa menikmati pengalaman produktivitas seperti Galaxy Note, dengan stylus S Pen bawaan di Samsung Galaxy S22 Ultra.

Tangkapan layar Presiden Samsung Elektronik Indonesia Simon Lee dalam acara peluncuran daring Galaxy S22 series di Indonesia, Selasa (1/3/2022).Samsung Indonesia Tangkapan layar Presiden Samsung Elektronik Indonesia Simon Lee dalam acara peluncuran daring Galaxy S22 series di Indonesia, Selasa (1/3/2022).
Untuk harga di Indonesia, Samsung Galaxy S22 series dijual dengan banderol harga yang beragam, bergantung dengan besaran RAM dan penyimpanan media yang dipilih.

Untuk banderol paling murah yakni Samsung Galaxy S22 versi reguler varian 8/128 GB, dijual Rp 12 juta. Sementara banderol paling mahal adalah Galaxy S22 Ultra varian 12/512 GB yang dijual Rp 21 juta.

Berikut daftar harga Samsung Galaxy S22 Ultra, S22 Plus, dan S22 di Indonesia:

Harga Samsung Galaxy S22

  • 8/128 GB - Rp 11.999.000
  • 8/256 GB - Rp 12.999.000

Harga Samsung Galaxy S22 Plus

  • 8/128 GB - Rp 14.999.000
  • 8/256 GB - Rp 15.999.000

Harga Samsung Galaxy S22 Ultra

  • 8/128 GB - Rp 17.999.000
  • 12/256 GB - Rp 18.999.000
  • 12/512 GB - Rp 20.999.000

Jadwal penjualan perdana Galaxy S22 series

Dalam acara ini, Samsung Indonesia turut meluncurkan secara resmi trio tablet premiun Galaxy Tab S8, S8 Plus, dan S8 Ultra di Tanah Air.

Karena sudah resmi hadir di Tanah Air, Samsung Indonesia rencananya bakal memulai ajang penjualan perdana atau Consumer Launch Galaxy S22 series secara offline mulai 4-27 Maret 2022.

Baca juga: Daftar Ponsel yang Bisa Tukar Tambah dengan Samsung Galaxy S22

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com