Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Telkomsel Siapkan Internet 5G Kecepatan 5 Gbps di Mandalika MotoGP

Kompas.com - 18/03/2022, 09:28 WIB
Bill Clinten,
Reza Wahyudi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Telkomsel menghadirkan pengalaman akses konektivitas Hyper 5G di ajang balap motor internasional Pertamina Grand Prix of Indonesia yang berlangsung pada 18-20 Maret di Mandalika, Nusa Tenggara Barat.

Ada 16 BTS 5G yang digelar Telkomsel untuk menghadirkan konektivitas 5G di gelaran internasional tersebut, yang menjangkau sejumlah titik di kawasan Mandalika International Street Circuit dan Bandar Udara Internasional Lombok Zainuddin Abdul Madjid-Lombok.

Adapun frekuensi 5G yang digunakan Telkomsel adalah gabungan dari 2.100 MHz dan 2.300 MHz yang secara komersial telah digelar sejak tahun lalu.

Selain itu, ada tambahan frekuensi 3.500 MHz yang untuk sementara diizinkan penggunaannya oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika RI.

Pada pengujian di lapangan, kombinasi frekuensi tersebut diklaim bisa menghasilkan kecepatan unduh (download) lebih dari 2 Gbps.

Baca juga: Liput MotoGP 2022, Jurnalis Asing Pamer Kecepatan 5G Telkomsel di Mandalika

Selain menghadirkan 5G menggunakan frekuensi sub-6 GHz, Telkomsel juga menggelar jaringan 5G menggunakan frekuensi milimeter wave (mmWave) 26 GHz, yang untuk sementara juga telah diizinkan penggunaannya oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika RI.

Pada pengujian di lapangan, frekuensi tersebut diklaim dapat menghasilkan kecepatan (download) lebih dari 5 Gbps.

Selain menyediakan jaringan 5G, Telkomsel juga menghadirkan sejumlah penerapan (use case) 5G di area Pertamina Mandalika International Street Circuit.

Di antaranya mencakup Humanoid Robot, Cloud Gaming, 5G Drone, Virtual Reality, AR Industrial Work Instruction, dan 5G mmWave-Device.

Baca juga: Kartu Telkomsel Hangus Bisa Diaktifkan Lagi lewat 3 Cara Ini

Direktur Network Telkomsel, Nugroho mengatakan bahwa teknologi Hyper 5G yang mereka hadirkan merupakan komitmen untuk mendukung perhelatan internasional di Indonesia, dalam hal ini Pertamina Grand Prix of Indonesia.

"Inisiatif ini (juga) merupakan wujud konsistensi Telkomsel dalam memperkuat ekosistem ekonomi digital nasional yang inklusif dan berkelanjutan melalui perluasan implementasi pemanfaatan teknologi terdepan untuk berbagai lintas sektor industri di Indonesia, termasuk mendorong kebangkitan industri pariwisata lokal di Nusa Tenggara Barat," pungkas Nugroho dalam keterangan pers yang diterima KompasTekno, Jumat (18/3/2022).

Baca juga: Telkomsel Luncurkan Kartu Perdana Khusus untuk Turis, Bisa Dipakai Wisatawan Asing Penonton MotoGP Mandalika

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Samsung Perkenalkan Memori LPDDR5X Terkencang untuk Ponsel dan AI

Samsung Perkenalkan Memori LPDDR5X Terkencang untuk Ponsel dan AI

Hardware
Penerbit 'GTA 6' PHK 600 Karyawan dan Batalkan Proyek Rp 2,2 Triliun

Penerbit "GTA 6" PHK 600 Karyawan dan Batalkan Proyek Rp 2,2 Triliun

Game
TikTok Notes, Aplikasi Pesaing Instagram Meluncur di Dua Negara

TikTok Notes, Aplikasi Pesaing Instagram Meluncur di Dua Negara

Software
HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

Gadget
Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat 'Ngetwit'

Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat "Ngetwit"

Software
Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

e-Business
8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

e-Business
Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Internet
Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Software
HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang 'Membosankan'

HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang "Membosankan"

Gadget
7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

Gadget
Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Gadget
Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

e-Business
Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Internet
CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

e-Business
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com