Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perbandingan Spesifikasi Xiaomi 12 dan Xiaomi 12 Pro

Kompas.com - 08/04/2022, 19:02 WIB
Lely Maulida,
Reska K. Nistanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Xiaomi 12 series resmi meluncur di Indonesia pada Kamis, (7/4/2022). Smartphone ini hadir dalam dua model, yaitu Xiaomi 12 "reguler" dan Xiaomi 12 Pro.

Meski hadir dengan seri yang sama, kedua smartphone ini memiliki perbedaan spesifikasi, baik dari aspek layar, kamera, hingga kapasitas baterainya.

Xiaomi 12 Pro sendiri menjadi model tertinggi dibanding versi reguler. Untuk itu, Xiaomi 12 Pro memiliki spesifikasi yang lebih unggul.

Kendati demikian, Xiaomi 12 juga dikemas dengan spesifikasi kelas flagship. Agar lebih jelas, berikut perbandingan spesifikasi Xiaomi 12 dan Xiaomi 12 Pro.

  • Chipset dan RAM

Xiaomi 12 dan Xiaomi 12 Pro diotakki dengan chipset yang sama, yaitu Snapdragon 8 Gen 1 buatan Qualcomm. Chip ini dirancang dengan fabrikasi 4 nm dan dilengkapiCPU octa-core yang menawarkan kecepatan hingga 3.0 GHz.

Selain itu, chip tersebut juga dipasangkan dengan GPU Adreno 730 untuk mengolah grafis yang ditampilkan layar ponsel.

Yang membedakan adalah dari aspek RAM-nya. Pada Xiaomi 12 Pro, chip Snapdragon 8 Gen 1 dikombinasikan dengan RAM yang lebih besar, yaitu 12 GB. Adapun pada varian reguler, chip itu dipasangkan dengan RAM 8 GB.

Baca juga: Tabel Spesifikasi dan Harga Xiaomi 12 Pro di Indonesia

Penyimpanan internalnya sendiri dibekali kapasitas yang sama, yaitu 256 GB. Keduanya juga dilengkapi dengan teknologi kekinian untuk transfer data yang cepat, seperti LPDDR5 dan UFS 3.1.

  • Kamera

Aspek kamera menjadi salah satu pembeda utama Xiaomi 12 dan Xiaomi 12 Pro. Secara umum keduanya sama-sama dibekali tiga kamera belakang, bahkan dengan resolusi kamera utama yang sama yaitu 50 MP.

Namun konfigurasi sensor kamera utama dan konfigurasi kamera lainnya dibuat berbeda. Kamera utama Xiaomi 12 Pro menggunakan sensor Sony IMX707, sedangkan Xiaomi 12 menggunakan sensor Sony IMX766.

Selain itu, resolusi sensor juga berbeda. Xiaomi 12 Pro terdiri dari kamera utama wide 50 MP (f/1.9), ultra wide 50 MP (f/2.2) dengan bidang pandang hingga 115 derajat, dan telefoto 50 MP (f/1.9).

Sementara itu konfigurasi kamera Xiaomi 12 mencakup kamera utama wide 50 MP (f/1.88), ultra wide 13 MP (f/2.4) dengan bidang pandang 123 derajat, dan telemakro 5 MP.

Adapun untuk kamera depannya, kedua smartphone baru Xiaomi ini dibekali sensor resolusi yang sama, yaitu 32 MP.

  • Layar

Ukuran layar smartphone merupakan pembeda yang paling jelas antara Xiaomi 12 dengan Xiaomi 12 Pro dari faktor fisiknya. Xiaomi 12 tampil lebih ramping dari saudaranya karena dikemas dengan layar 6,28 inci.

Sebagai model yang lebih tinggi, Xiaomi 12 Pro dilengkapi dengan layar yang lebih besar, berbentang 6,73 inci.

Baca juga: Unboxing dan Hands-on Xiaomi 12: Kesan Pertama Menggenggam Flagship Rp 9 Jutaan

Panel layarnya sendiri sama-sama AMOLED, namun resolusi keduanya dibuat berbeda. Xiaomi 12 versi reguler dibekali resolusi layar Full HD+ (2400 x 1080), sedangkan model Pro menawarkan resolusi WQHD+ (3200 x 1440).

Tak ketinggalan Xiaomi juga melengkapi kedua layar Xiaomi 12 series dengan pelindung layar Gorilla Glass Victus.

Terlepas dari beberapa perbedaan di atas, layar Xiaomi 12 series juga dibekali dukungan refresh rate 120 Hz dan touch sampling rate 480 Hz.

  • Baterai dan fast charging

Xiaomi 12 series hadir dengan baterai berkapasitas di atas 4000 mAh. Selisih kapasitas antara kedua model Xiaomi 12 series cukup sedikit, berkisar 100 mAh. Selain kapasitasnya, dukungan output pengisian ulang cepatnya juga dibuat berbeda.

Lebih rinci, Xiaomi 12 memiliki baterai berdaya 4.500 mAh dan disertai dukungan fast charging 67 watt. Sementara Xiaomi 12 Pro memiliki baterai 4.600 mAh dengan fast charging 120 watt.

Baca juga: Xiaomi 12 dan Xiaomi 12 Pro Resmi di Indonesia, Ini Harganya

Keduanya juga dilengkapi dukungan teknologi fast charging nirkabel (wireless) hingga 50 watt.

Mengingat spesifikasinya yang berbeda, harga Xiaomi 12 dengan Xiaomi 12 Pro juga tak serupa dengan selisih sekitar Rp 3 juta.

Harga Xiaomi 12 (8/256 GB) dibanderol harga Rp 9.999.000, sementara harga Xiaomi 12 Pro (12/256 GB) yaitu Rp 12.999.000.

Keduanya sudah bisa dipesan di Indonesia hingga 13 April di situs resmi Xiaomi Indonesia dan rekanan marketplace perusahaan.

Sementara penjualan perdana Xiaomi 12 dan Xiaomi 12 Pro di Indonesia dibuka 14 April 2022 di platform yang sama.

Agar lebih mudah, berikut rangkuman perbandingan spesifikasi Xiaomi 12 dan Xiaomi 12 Pro di Indonesia. 

Spesifikasi Xiaomi 12 Xiaomi 12 Pro
Layar AMOLED 6,28 inci resolusi Full HD+ (2400 x 1080), Gorilla Glass Victus, refresh rate 120 Hz, touch sampling rate 480 Hz, Dolby Vision, HDR 10+ AMOLED 6,73 inci resolusi WQHD+ (3200 x 1440), Gorilla Glass Victus, dynamic refresh rate 1-120Hz LTPO E5, touch sampling rate 480 Hz, Dolby Vision, HDR 10+
Dimensi dan bobot

152.70 x 69.9 x 8.16 mm

bobot 180 gram

163.60 x 74.60 x 8.16 mm

bobot 205 gram

System on Chipset (SoC)

Snapdragon 8 Gen 1

CPU: 1x Prime core (berbasis X2) 3,0 GHz, 3x Gold core (berbasis A710) 2,5 GHz, 4x Silver core (berbasis A510) 1,8 GHz GPU: GPU Qualcomm Adreno Qualcomm AI Engine Generasi ke-7

Snapdragon 8 Gen 1

CPU: 1x Prime core (berbasis X2) 3,0 GHz, 3x Gold core (berbasis A710) 2,5 GHz, 4x Silver core (berbasis A510) 1,8 GHz GPU: GPU Qualcomm Adreno Qualcomm AI Engine Generasi ke-7

RAM/memori internal  RAM LPDDR 5 8 GB/ 256 GB UFS 3.1  RAM LPDDR 5 8 GB/ 256 GB UFS 3.1
Sistem operasi dan UI  Android 12, MIUI 13  Android 12, MIUI 13
Kamera belakang

Kamera utama wide 50 MP (f/1.88) Sony IMX766

Ultra wide 13 MP (f/2.4) 123 derajat

Telemakro 5 MP

Kamera utama wide 50 MP (f/1.9) Sony IMX707

Ultra wide 50 MP (f/2.2) 115 derajat

Telefoto 50 MP (f/1.9)

 

Kamera depan  32 MP  32 MP
Baterai 4.500 mAh, fast charging 67 watt, wireless fast charging 50 watt 4.600 mAh, fast charging 120 watt, wireless fast charging 50 watt
SIM  Dual nano SIM  Dual nano SIM
Fitur lainnya Konektivitas 5G, NFC, dual speaker Harman Kardon, Dolby Atmos, bluetooth 5.2, WiFi 6, WiFi 6E5, fingerprint di layar, sistem pendingin LiquidCool, motor X-axis linear. Konektivitas 5G, NFC, qud speaker yang didukung Harman Kardon, Dolby Atmos, bluetooth 5.2, WiFi 6, WiFi 6E5, fingerprint di layar, sistem pendingin LiquidCool, motor X-axis linear.
Warna Gray, Purple, Blue Gray, Purple, Blue
Harga  Rp 9.999.000  Rp 12.999.000
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com