Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Meta Habiskan Rp 384 Miliar untuk Lindungi Mark Zuckerberg dkk

Kompas.com - 20/04/2022, 14:45 WIB
Lely Maulida,
Wahyunanda Kusuma Pertiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Meta, perusahaan induk Facebook, Instagram hingga WhatsApp mengalokasikan dana jutaan dolar untuk menjaga keamanan para eksekutif perusahaan. Bos perusahaan yang dimaksud dalam hal ini yaitu CEO dan Chief Operating Officer (COO) Sheryl Sandberg.

Baru-baru ini, perusahaan yang dulunya bernama Facebook, Inc. ini mengungkap bahwa Meta menghabiskan dana sebesar 26,8 juta dolar AS atau sekitar Rp 384,5 miliar (kurs Rp 14.300) pada tahun 2021 demi keamanan Zuckerberg dan eksekutif lain.

Biaya itu meningkat dibanding tahun 2020, yakni sekitar 6 persen, di mana anggaran tahun lalu sebesar 25,3 juta dolar AS (Rp 363 miliar).

Menurut perusahaan, kenaikan biaya tersebut disebabkan karena perjalanan pribadi dan naiknya harga staf keamanan. Selain itu, kondisi pandemi juga mengharuskan perusahaan menambah biaya demi menjalankan protokol keamanan akibat Covid-19.

Baca juga: Meta Bakal Larang Pengguna Berbagi Alamat Rumah untuk Cegah Doxing

Untuk Zuckerberg sendiri, Meta mengeluarkan biaya sebesar 15,2 juta dolar AS (218 miliar). Biaya tersebut dialokasikan untuk keamanan pribadi di kediaman Zuck serta keamanan selama perjalanan pribadinya.

Namun perusahaan juga memberikan tunjangan yang ditujukan sebagai biaya keamanan lainnya untuk orang nomor satu di Meta tersebut. Tunjangan tersebut sebesar 10 juta dolar AS (Rp 143,4 miliar) untuk keamanan istri Zuck, Priscilla dan anak-anaknya.

Dalam dokumen yang disetorkan kepada Komisi Sekuritas dan Bursa Amerika Serikat (Securities and Exchange Commission/SEC), Meta berkata bahwa biaya keamanan bagi Zuck diperlukan.

Sebab, sebagai orang yang memiliki peran atau profil tinggi di perusahaan, Zuck dinilai rentan akan ancaman.

Baca juga: Apple dan Meta Dikelabui Hacker, Data Pengguna Diserahkan ke Peretas

"Kami yakin bahwa peran Zuckerberg menempatkannya dalam posisi penting, dia identik dengan Meta. Dan sebagai akibatnya, sentimen negatif terkait perusahaan kami secara langsung terkait dan seringkali ditujukan ke Zuckerberg," kata Meta dalam dokumen itu.

Biaya keamanan Zuckerberg sendiri mendominasi anggaran yang digelontorkan Meta untuk keamanan eksekutif perusahaan. Meski demikian, Zuck hanya mengambil gaji sebesar 1 dolar AS dan menghapus semua program bonus.

Lebih besar dari biaya keamanan CEO Apple dan Amazon

Dirangkum KompasTekno dari New York Post, Rabu (20/4/2022), biaya keamanan Zuckerberg tercatat lebih mahal dibanding CEO perusahaan teknologi lainnya.

Amazon misalnya, hanya menghabiskan sekitar 1,6 juta dolar AS (Rp 23 miliar) untuk keamanan CEO dan pendiri Amazon, Jeff Bezos pada tahun 2021.

Apple juga hanya menghabiskan 630.630 dolar AS (Rp 9 miliar) untuk keamanan CEO-nya Tim Cook. Adapun biaya perjalanan pribadi yang ditanggung perusahaan hanya 712.488 dolar AS (Rp 10,2 miliar).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com