Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ponsel Misterius Xiaomi Segera Masuk Indonesia, Redmi A1?

Kompas.com - 25/08/2022, 12:30 WIB
Caroline Saskia,
Wahyunanda Kusuma Pertiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Xiaomi tampaknya akan segera merilis smartphone baru di Tanah Air. Spekulasi itu muncul berdasarkan sebuah sertifikasi yang terlampir di laman Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) Kementerian Perindustrian (Kemenperin).

Pantauan KompasTekno, Kamis (24/8/2022), sertifikasi tersebut memiliki nomor 3777/SJ-IND.8/TKDN/8/2022 yang diajukan oleh PT. Xiaomi Technology Indonesia pada 12 Agustus 2022.

Ponsel misterius Xiaomi yang diduga Redmi A1 muncul di laman Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) Kementerian Perindustrian (Kemenprin)Kemenprin Ponsel misterius Xiaomi yang diduga Redmi A1 muncul di laman Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) Kementerian Perindustrian (Kemenprin)

Pada kolom merek dan tipe, tampak nomor model “Xiaomi 220733SG” dengan bobot TKDN sebesar 40,30 persen. Di kolom spesifikasi, disebutkan bahwa perangkat ini akan mendukung jaringan 4G.

Baca juga: Bukan Cuma 5G, Ini Beda Spesifikasi Redmi 10 5G dan Redmi 10 2022

Belum diketahui, smartphone model apa yang akan diluncurkan Xiaomi. Namun, kemungkinan ponsel itu akan diberi nama Redmi A1 yang kemungkinan akan menjadi lini seri baru Redmi.

Dugaan ini muncul lantaran nomor model yang sama juga pernah muncul di beberapa situs sertifikasi lain, seperti Kantor Standarisasi India (BIS), Komisi Perdagangan Federal, AS (FCC), dan situs benchmarking Geekbench.

Beberapa situs tersebut turut mengungkap spesifikasi kunci ponsel ponsel yang diduga Xiaomi Redmi A1 itu. Kabarnya, Redmi A1 akan "diotaki" chipset MediaTek Helio A22 yang dipadu RAM 3 GB.

Baca juga: Tabel Spesifikasi dan Harga Redmi 10 5G di Indonesia

Ponsel ini akan menjalankan sistem operasi Andorid 12. Dimensi bodi Redmi A1 juga terkuak.
Menurut rumor, Redmi A1 akan memiliki panjang 164,67 mm dan ketebalan 76,56 mm. Untuk konektivitas, ponsel ini konon akan didukung WiFi 2.4 GHz serta Bluetooth.

Berdasarkan informasi di BIS India, Redmi A1 akan di-rebranding menjadi salah satu lini Poco, yang juga sub brand Xiaomi. Namun, tidak disebutkan ponsel Poco mana yang akan me-rebranding Redmi A1.

Baca juga: Xiaomi Redmi 10 5G Meluncur di Indonesia dengan Kamera 50 MP, Harga Rp 2 Jutaan

Dirangkum KompasTekno dari Gizmo China, Kamis (25/8/2022), ponsel entry-level Poco yang me-rebranding Redmi A1 nantinya akan dibanderol 150 dollar AS atau sekitar Rp 2,2 juta.

Kendati demikian, informasi spesifikasi dan kemungkinan rebranding di atas baru sebatas rumor. Sejauh ini, Xiaomi belum memberikan informasi apapun soal peluncuran ponsel anyar di Indonesia, termasuk apakah akan mengusung nama Redmi A1 atau tidak.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com