Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Brasil Larang Apple Jual iPhone Tanpa Charger

Kompas.com - 08/09/2022, 09:00 WIB
Lely Maulida,
Wahyunanda Kusuma Pertiwi

Tim Redaksi

Sumber MacRumors

KOMPAS.com - Apple memutuskan menjual iPhone tanpa charger, tepatnya saat iPhone 12 dirilis pada tahun 2020. Perusahaan berdalih keputusan itu terkait dengan upayanya untuk menjaga lingkungan dari sampah elektronik.

Namun, pemerintah Brasil menilai keputusan Apple menjual iPhone tanpa charger justru merugikan konsumen. Sebab, Apple dianggap menawarkan produk yang tidak lengkap. Selain itu, praktik ini juga dinilai mendiskriminasi konsumen.

Oleh sebab itu, Kementerian Kehakiman Brasil meminta Apple untuk menyetop penjualan iPhone yang tidak dilengkapi charger dalam kemasannya. Selain melarang penjualan iPhone tanpa charger, regulator Brasil juga menetapkan denda 12,275 juta real Brasil atau setara Rp 34,9 miliar.

Baca juga: iPhone 12 Dijual Tanpa Charger dan Earphone, Ini Penjelasan Apple

Keputusan ini berlaku untuk iPhone 12 dan iPhone baru lainnya yang tidak dilengkapi charger, termasuk iPhone 13.

Apple sudah menjelaskan kepada regulator Brasil bahwa absennya charger di kemasan iPhone adalah untuk memberikan manfaat bagi lingkungan dan mengurangi limbah.

Selain itu, Apple juga menilai bahwa sebagian besar penggunanya sudah memiliki adaptor daya dan memberi tahu mereka bahwa absennya charger merupakan bagian dari tujuan menjaga lingkungan.

Namun Kementerian Kehakiman Brasil tak sepakat soal argumen Apple itu. Sebab pihaknya menilai tidak ada bukti bahwa menjual smartphone tanpa charger dapat ikut membantu melindungi lingkungan. Oleh karena itu, Apple didenda dan dilarang menjual iPhone tanpa charger di Brasil.

Sebelumnya, Apple juga didenda hampir 2 juta dollar AS (Rp 29,8 miliar) di negara bagian San Paulo, Brasil karena menjual iPhone tanpa charger. Menurut badan perlindungan konsumen setempat, praktik itu melanggar Kode Hukum Konsumen.

Baca juga: Jual iPhone Tanpa Charger, Apple Didenda Rp 27 Miliar

Apple bakal ajukan banding

Apple dilaporkan akan mengajukan banding atas keputusan Kementerian Kehakiman Brasil. Upaya ini disampaikan perusahaan melalui pernyataan kepada Bloomberg.

Apple berkata akan terus bekerja dengan agen perlindungan konsumen di Brasil untuk "menyelesaikan kekhawatiran mereka", sembari mengajukan banding.

"Kami sudah memenangkan beberapa putusan pengadilan di Brasil terkait masalah ini dan kami yakin pelanggan kami paham berbagai opsi untuk mengisi daya dan menghubungkan perangkat mereka," kata Apple dalam pernyataan itu, dikutip KompasTekno dari MacRumors, Kamis (8/9/2022).

Baca juga: Jual iPhone Tanpa Charger, Apple Hemat Rp 93 Triliun

Apple saat ini sedang bersiap meluncuran perangkat baru yang diprediksi merupakan iPhone 14 series. Bila ponsel ini juga dirilis tanpa charger dalam kotaknya, maka penjualannya kemungkinan juga akan diblokir di Brasil.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber MacRumors
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

Gadget
Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat 'Ngetwit'

Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat "Ngetwit"

Software
Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

e-Business
8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

e-Business
Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Internet
Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Software
HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang 'Membosankan'

HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang "Membosankan"

Gadget
7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

Gadget
Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Gadget
Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

e-Business
Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Internet
CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

e-Business
'Fanboy' Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

"Fanboy" Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

e-Business
WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

Software
Steam Gelar 'FPS Fest', Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Steam Gelar "FPS Fest", Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Game
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com