Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Pengujian Asus ROG Phone 6: Stress Test, Benchmark, dan Main Game "Rata Kanan"

Kompas.com - 20/10/2022, 19:46 WIB
Bill Clinten,
Wahyunanda Kusuma Pertiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - ROG Phone 6 merupakan ponsel gaming terbaru Asus yang belum lama ini dipasarkan di Indonesia. Suksesor ROG Phone 5 ini dibekali dengan sejumlah peningkatan, salah satunya adalah pada aspek hardware.

Alih-alih Snapdragon 888 dengan kecepatan prosesor (CPU) maksimal 2,84 GHz, Asus ROG Phone 6 ditenagai dengan chipset terbaru dan tertangguh Qualcomm saat ini, yaitu Snapdragon 8 Plus Gen 1 dengan kecepatan CPU maksimal 3,2 GHz.

Komponen CPU tersebut dipadukan unit pengolah grafis (GPU) Adreno 730, dua opsi RAM LPDDR5 8 GB/12 GB, dan media penyimpanan (storage) UFS 3.1 256 GB. Bagaimana performa hardware Asus ROG Phone 6 yang seperti itu?

Baca juga: Asus ROG Phone 6 dan ROG 6 Pro Meluncur, Layar Refresh Rate 165 Hz dan RAM 18 GB

Nah, KompasTekno kali ini akan memaparkan hasil pengujian (benchmark) hardware ROG Phone 6 menggunakan empat aplikasi benchmarking populer, yaitu AnTuTu, Geekbench, PCMark, dan 3DMark.

Pada pengujian AnTuTu, ROG Phone 6 mampu menghasilkan skor benchmark 1.074.282 poin, di mana perolehan skor terbesar didapatkan dari performa GPU dengan 467.319 poin.

Sedangkan pada pengujian Geekbench, ponsel gaming terbaru Asus ini memperoleh skor performa single-core mencapai 1.291 poin dan multi-core 4.077 poin.

Hasil pengujian AnTuTu, Geekbench, dan PCMark. KOMPAS.com/BILL CLINTEN Hasil pengujian AnTuTu, Geekbench, dan PCMark.

Lalu pada pengujian PCMark dengan mode "Work 3.0", ROG Phone 6 mampu menghasilkan skor benchmark 17.493 poin.

Secara keseluruhan, skor benchmark AnTuTu, Geekbench, dan PCMark ROG Phone 6 di atas melampaui skor benchmark mayoritas perangkat Android yang ada di pasar saat ini.

Stress Test pakai 3DMark

Pengujian hardware ROG Phone 6 di aplikasi benchmark 3DMark sedikit berbeda. Alih-alih pengetesan "reguler" kami memilih mode pengujian "Wild Life Extreme Stress Test", yang dilakukan secara berulang-ulang.

Mode ini berfungsi untuk menguji performa hardware ponsel untuk memainkan game "berat" selama 20 menit, dengan menampilkan 20 mode game tiap satu menit sekali (loop)

Dalam hasil uji coba, kami mendapati skor performa tertinggi mencapai 2.791 poin, sedangkan skor performa terendah di angka 2.264 poin.

Baca juga: Asus Bakal Bawa ROG Phone 6 Batman Edition ke Indonesia?

Artinya, tingkat kestabilan hardware ponsel untuk bermain game berat selama 20 menit berada di angka 81,1 persen, dengan angka performa frame rate mencapai 9-21 frame per detik (FPS).

Hasil pengujian 3DMark Stress Test ROG Phone 6.KOMPAS.com/BILL CLINTEN Hasil pengujian 3DMark Stress Test ROG Phone 6.

Dalam durasi waktu tersebut, baterai ponsel berkurang 14 persen, dari awal 41 persen ke 27 persen.

Sementara temperatur meningkat 20 derajat Celcius, dari 33 derajat Celcius menjadi tertinggi 53 derajat Celcius.

Fitur X Mode menyala

Perlu dicatat, kami mengaktifkan fitur X Mode ketika melakukan benchmarking pada unit ROG Phone 6 yang kami pegang.

Halaman:


Terkini Lainnya

Revisi UU Penyiaran, KPI Bisa Awasi Konten Netflix dan Layanan Sejenis

Revisi UU Penyiaran, KPI Bisa Awasi Konten Netflix dan Layanan Sejenis

e-Business
Revisi UU Penyiaran Digodok, Platform Digital Akan Diawasi KPI

Revisi UU Penyiaran Digodok, Platform Digital Akan Diawasi KPI

Internet
Arti Kata NT, Bahasa Gaul yang Sering Dipakai di Medsos dan Game

Arti Kata NT, Bahasa Gaul yang Sering Dipakai di Medsos dan Game

Internet
Profil Lee Jae-Yong, Bos Besar Samsung yang Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan

Profil Lee Jae-Yong, Bos Besar Samsung yang Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan

e-Business
Tablet Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

Tablet Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

Gadget
WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

Internet
Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

e-Business
Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan 'Sensa HD Haptics'

Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan "Sensa HD Haptics"

Gadget
10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

Gadget
Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Gadget
Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai  'Circle to Search' Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai "Circle to Search" Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Software
Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

e-Business
Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Game
Microsoft Rilis Phi-3 Mini, Model Bahasa AI Kecil untuk Smartphone

Microsoft Rilis Phi-3 Mini, Model Bahasa AI Kecil untuk Smartphone

Software
Meta Umumkan Horizon OS, Sistem Operasi untuk Headset VR Merek Apa Pun

Meta Umumkan Horizon OS, Sistem Operasi untuk Headset VR Merek Apa Pun

Software
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com