Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Langganan ChatGPT Plus di Indonesia dan Harganya

Kompas.com - 13/02/2023, 09:30 WIB
Zulfikar Hardiansyah

Penulis

KOMPAS.com - Pengguna di tanah air yang aktif memakai chatbot artificial intelligence (AI) dari OpenAI, tampaknya penting buat mengetahui cara langganan ChatGPT Plus. Dengan ChatGPT Plus, pengguna bisa mendapat sejumlah keuntungan.

Untuk diketahui, ChatGPT Plus merupakan chatbot OpenAI versi berbayar. ChatGPT Plus kini resmi hadir di Indonesia, setelah sebelumnya sudah sempat diumumkan OpenAI sejak 1 Februari lalu.

Baca juga: Apa Itu AI Art Generator dan Contohnya?

Saat pertama kali di umumkan, ChatGPT Plus hadir di wilayah Amerika Serikat (AS) dengan biaya langganan yang dikenakan ke pengguna sebesar 20 dollar AS (sekitar Rp 300.000) per bulan. Lantas, berapa harga ChatGPT Plus di Indonesia?

Harga ChatGPT Plus di Indonesia

Harga ChatGPT Plus di Indonesia sama seperti di AS, yaitu dipatok sebesar 20 dollar AS (sekitar Rp 300.000) per bulan. Sebagai informasi tambahan, sebelum ChatGPT versi berbayar dirilis, layanan tersebut sempat diuji coba beberapa waktu lalu.

Pada masa uji coba, chatbot OpenAI versi berbayar bukan diberi nama sebagai ChatGPT Plus, melainkan ChatGPT Pro. Kemudian, harga langganannya saat itu juga bukan 20 dollar AS (Rp 300.000-an), melainkan 42 dollar AS (setara Rp 630.000).

Tidak diketahui apa pertimbangan OpenAI melakukan perubahan skema harga dan nama layanan premiumnya itu. Lalu, bagaimana cara langganan ChatGPT Plus yang resmi hadir di Indonesia? Bila tertarik, berikut adalah penjelasan cara langganan ChatGPT Plus.

Cara langganan ChatGPT Plus

  • Kunjungi laman ini https://openai.com/blog/chatgpt/.
  • Kemudian, klik menu “Try ChatGPT” dan login akun ChatGPT. Login bisa menggunakan akun Google (akun Gmail).
  • Setelah berhasil masuk ke layanan ChatGPT, pilih menu “Upgrade to Plus”.
    Ilustrasi cara langganan ChatGPT Plus.KOMPAS.com/Zulfikar Hardiansyah Ilustrasi cara langganan ChatGPT Plus.
  • Kemudian, bakal muncul pop-up jendela berisi informasi versi akun pengguna.
  • Pada pop-up jendela itu, klik opsi “Upgrade Plan”.
  • Selesaikan pembayaran langganan ChatGPT Plus sebesar 20 dollar AS (Rp 300.000-an) sesuai dengan metode yang dipilih. Pembayaran bisa melalui kartu Visa, American Express, Mastercard, dan sebagainya yang biasa dipakai buat transaksi lintas negera.

Demikianlah cara langganan ChatGPT Plus yang resmi hadir di Indonesia. Penting diketahui, sebagaimana sempat disinggung di atas, terdapat sejumlah kelebihan ChatGPT Plus yang bisa diperoleh pengguna.

Kelebihan ChatGPT Plus yang pertama adalah pengguna berlangganan akan tetap dapat mengakses ChatGPT meski berada di jam sibuk (peak times). Kedua, pengguna juga akan mendapat respons jawaban yang lebih cepat.

Baca juga: Mengenal Bard, Chatbot AI Baru Bikinan Google Pesaing ChatGPT

Terakhir, pengguna berbayar bakal kebagian fitur baru yang lebih cepat ketimbang pengguna gratis. Itulah tiga kelebihan ChatGPT Plus yang ditawarkan ke pengguna, yang tidak dimiliki oleh ChatGPT versi gratis.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

Gadget
Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat 'Ngetwit'

Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat "Ngetwit"

Software
Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

e-Business
8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

e-Business
Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Internet
Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Software
HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang 'Membosankan'

HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang "Membosankan"

Gadget
7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

Gadget
Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Gadget
Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

e-Business
Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Internet
CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

e-Business
'Fanboy' Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

"Fanboy" Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

e-Business
WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

Software
Steam Gelar 'FPS Fest', Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Steam Gelar "FPS Fest", Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Game
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com