Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Google Minta Pengguna Chrome di Desktop Segera Update

Kompas.com - 17/04/2023, 08:00 WIB
Galuh Putri Riyanto,
Reska K. Nistanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pengguna Google Chrome versi desktop wajib memperbarui (update) browser-nya segera. Pasalnya, ada celah keamanan (vulnerability) zero-day di peramban tersebut.

Zero-day vulnerability adalah celah keamanan yang sebelumnya tidak diketahui oleh pengembangnya, dalam hal ini adalah Google sendiri.

Adapun zero-day vulnerability yang disebut sebagai CVE-2023-2033 ini ditemukan oleh Clement Lecigne dari Google Threat Analysis Group (TAG), dan menjadi celah keamanan zero day pertama browser Chrome sepanjang 2023 ini.

Google sudah mengetahui dan menambal vulnerability ini dan mengimbau agar pengguna Chrome desktop melakukan update browser ke versi stabil 112.0.5615.121.

Baca juga: 2 Cara Melihat Password yang Tersimpan di Google Chrome

Cara update Chrome ke versi terbaru dan stabil adalah sebagai berikut:

  • Klik titik tiga di pojok jendela Chrome
  • Klik "Help"
  • Pilih "About Google Chrome"
  • Nantinya, Google Chrome akan otomatis mengunduh update
  • Bila sudah, akan muncul keterangan "Chrome is up to date
  • Version 112.0.5615.121 (Official Build) (64-bit)"

Ada vulnerability yang disebut sebagai CVE-2023-2033, Google mengimbau agar pengguna Chrome melakukan update browser ke versi stabil 112.0.5615.121.Ist Ada vulnerability yang disebut sebagai CVE-2023-2033, Google mengimbau agar pengguna Chrome melakukan update browser ke versi stabil 112.0.5615.121.
CVE-2023-2033 memiliki tingkat keparahan yang tinggi, yang bisa menimbulkan kebingungan dalam sistem (type of confusion). Dalam bahasa pemrograman yang tidak memiliki memory safety, seperti C dan C++, type of confusion bisa membuka akses memori yang di luar batas.

Sebelumnya, jenis bug ini di bahasa pemrograman V8 JavaScript juga memungkinkan hacker mengeksploitasi kumpulan data dari jarak jauh, menggunakan halaman HTML yang dimodifikasi.

Baca juga: Browser Chrome Irit Baterai dan Memori Windows Sudah Bisa Di-download

Menurut laporan Bleeping Computer, sebagaimana dihimpun KompasTekno, Senin (17/4/2023), tujuan utama TAG adalah melindungi pelanggan Google dari serangan yang disponsori negara.

Google TAG sering menemukan dan melaporkan bug zero-day yang dieksploitasi dalam serangan yang sangat tertarget oleh pelaku ancaman yang disponsori pemerintah.

Serangan itu biasanya bertujuan untuk memasang spyware pada perangkat individu berisiko tinggi, termasuk jurnalis, politisi oposisi, dan pembangkang di seluruh dunia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

e-Business
Samsung Perkenalkan Memori LPDDR5X Terkencang untuk Ponsel dan AI

Samsung Perkenalkan Memori LPDDR5X Terkencang untuk Ponsel dan AI

Hardware
Penerbit 'GTA 6' PHK 600 Karyawan dan Batalkan Proyek Rp 2,2 Triliun

Penerbit "GTA 6" PHK 600 Karyawan dan Batalkan Proyek Rp 2,2 Triliun

Game
TikTok Notes, Aplikasi Pesaing Instagram Meluncur di Dua Negara

TikTok Notes, Aplikasi Pesaing Instagram Meluncur di Dua Negara

Software
HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

Gadget
Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat 'Ngetwit'

Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat "Ngetwit"

Software
Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

e-Business
8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

e-Business
Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Internet
Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Software
HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang 'Membosankan'

HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang "Membosankan"

Gadget
7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

Gadget
Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Gadget
Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Internet
CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

e-Business
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com