Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

iPhone 15 Bakal Bawa USB Type-C dan Dynamic Island untuk Semua Model?

Kompas.com - 30/05/2023, 10:00 WIB
Galuh Putri Riyanto,
Wahyunanda Kusuma Pertiwi

Tim Redaksi

Sumber Mac Rumors

KOMPAS.com - Apple disinyalir tengah menyiapkan iPhone 15 untuk tahun ini. Biasanya, iPhone generasi baru meluncur sekitar bulan September.

Mendekati bulan "kelahirannya", bocoran iPhone 15 sudah banyak beredar di dunia maya. Yang paling baru, outlet media MacRumors melaporkan mendapatkan contoh atau dummy dari empat model iPhone yang diyakini bakal rilis tahun ini.

Keempatnya adalah iPhone 15, iPhone 15 Plus, iPhone 15 Pro, dan iPhone 15 Pro Max.

Dari gambar dummy yang dibagikan, iPhone 15 series terlihat masih memiliki desain punggung yang sama seperti pendahulunya, iPhone 14 series.

Namun, bila diperhatikan lebih lanjut, iPhone 15 Pro dan 15 Pro Max terlihat memiliki tonjolan kamera belakang yang lebih besar dibanding pendahulunya.

Baca juga: Bocoran Kamera iPhone 15 Pro Max, Punya Sensor Besar dan Lensa Periskop

Menurut gambar dummy tersebut, keempat model iPhone 15 series ini konon bakal kompak membawa port USB Type-C untuk pengisian daya dan transfer data. 

Bila bocoran ini akurat, maka iPhone 15 series bakal menjadi generasi iPhone pertama yang menanggalkan port Lightning.

MacRumors melaporkan, kemungkinan model iPhone yang lebih tinggi bakal membawa dukungan pengisian cepat (fast charging) yang lebih "ngebut" pula.

Bocoran wujud iPhone 15 series, bawa port USB Type-C untuk port pengisian daya dan transfer data. Bila akurat, port USB C ini menggantikan port Lightning yang selama ini digunakan di iPhone.MacRumors Bocoran wujud iPhone 15 series, bawa port USB Type-C untuk port pengisian daya dan transfer data. Bila akurat, port USB C ini menggantikan port Lightning yang selama ini digunakan di iPhone.
Dynamic Island untuk semua model?

Bocoran lainnya, iPhone 15, iPhone 15 Plus, iPhone 15 Pro, dan iPhone 15 Pro Max dirumorkan bakal sama-sama hadir dengan layar berdesain Dynamic Island. Tahun lalu, Dynamic Island debut dan hanya eksklusif terdapat di iPhone 14 Pro dan iPhone 14 Pro Max saja.

Dynamic Island yang berbentuk oval memanjang itu menggantikan desain poni (notch) "menempel" yang sudah menjadi ciri khas iPhone sejak perilisan iPhone X (2017) hingga terakhir iPhone 13 Series (2021).

Dynamic Island dirancang sebagai notch yang interaktif dan dinamis. Misalnya, menampilkan animasi untuk notifikasi dan aplikasi yang sedang berjalan di latar belakang (background). Misalnya, aplikasi maps, musik, timer, perekam audio, hingga aplikasi pihak ketiga.

Baca juga: Mengenal Dynamic Island, Poni Baru di iPhone 14 Pro dan 14 Pro Max

Bocoran iPhone 15 lainnya

Bocoran sebelumnya menyebutkan, iPhone 15 Pro Max juga dilaporkan akan mendapatkan fitur baru lainnya, salah satunya adalah lensa periskop yang mendukung zoom optik hingga 6x. Di sisi lain, zoom optik iPhone 15 Pro kabarnya hanya mentok di 3x saja seperti iPhone 14 Pro dan iPhone 14 Pro Max.

Untuk Phone 15 Pro Max, ponsel ini disinyalir ditenagai chipset terbaru Apple, A17 Bionic. Chipset berfabrikasi 3 nm tersebut akan menghadirkan peningkatan performa serta efisiensi daya pada perangkat.

iPhone 15 Pro Max kabarnya tidak akan menggunakan bingkai berbahan baja nirkarat, tetapi material titanium, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari MacRumors, Selasa (30/5/2023).

Perlu dicatat, spesifikasi dipaparkan di atas masih bersifat rumor saja. Apple belum memberikan "woro-woro" kehadiran iPhone 15 series beserta spesifikasinya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com