Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Beli Tiket Indonesia Vs Argentina di Tiket.com dan Situs PSSI

Kompas.com - Diperbarui 05/06/2023, 08:45 WIB
Soffya Ranti

Penulis

KOMPAS.com - Timnas Indonesia resmi akan melakoni pertandingan uji coba melawan timnas Argentina pada FIFA Match Day 19 Juni 2023. Pertandingan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, pukul 19.30 WIB.

Adapun tiket pertandingan FIFA Match Day timnas Indonesia vs Argentina sudah dapat dibeli mulai 5-7 Juni 2023 pukul 12.00 WIB. Penjualan tiket dibagi menjadi dua kategori yakni eksklusif pemegang kartu BRI dan umum. Tiket dapat dibeli di website/aplikasi Tiket.com dan situs pssi.org.

Harga tiket dipatok mulai dari Rp 600.000 hingga Rp 4 jutaan. Bagi Anda yang berminat membeli tiket Indonesia vs Argentina, berikut ini panduan dan daftar harganya.

Baca juga: Tiket.com Berencana Masuk Bursa Saham, Kapan Melantai?

Cara beli tiket Indonesia vs Argentina di Tiket.com

  • Buka situs https://www.tiket.com/ atau aplikasi Tiket.com yang bisa Anda unduh di toko aplikasi Play Store (Android ) atau App Store (iOS)
  • Pastikan Anda sudah mendaftar akun Tiket.com
  • Login menggunakan username dan password akun Tiket.com Anda
  • Klik menu “Event”
  • Cari tiket di bilah pencarian dengan kata kunci “International Friendly Match Indonesia vs Argentina FIFA MATCH DAY”
  • Pilih kategori dan jumlah pembelian tiket (maksimal dua tiket per akun)
  • Isi detail pemesanan, seperti nama, nomor identitas, e-mail, dan lainnya
  • Klik “Lanjutkan pembayaran” apabila identitas sudah lengkap dan sesuai
  • Selanjutnya pilih metode pembayaran dan selesaikan pesanan Anda hingga sukses
  • Apabila pemesanan telah berhasil cek pesanan Anda di menu “Your Orders”

Cara beli tiket Indonesia vs Argentina di pssi.org

  • Kunjungi situs https://www.pssi.org/ via HP atau PC
  • Pada bagian menu “FIFA MATCH DAY” pilih “Beli Tiket”
  • Nantinya Anda akan menuju halaman untuk memilih kategori tiket
  • Pilih kategori dan jumlah tiket yang diinginkan (maksimal 2 tiket dalam satu NIK)
  • Klik “Pesan”
  • Pilih metode pembayaran yang Anda inginkan
  • Tunggu hingga pesanan telah berhasil

Baca juga: Link, Harga, Seatplan Indonesia Vs Argentina, serta Cara Pembeliannya

Harga tiket Indonesia vs Argentina

  • VIP Barat dan Timur: Rp 4.250.000
  • Kategori 1: Rp 2.500.000
  • Kategori 2: Rp 1.200.000
  • Katergori 3: Rp 600.000

Baca juga: Messi Bagi-bagi iPhone Berlapis Emas untuk Skuad Argentina

Sebagai informasi penonton yang sudah melakukan pembelian tiket akan mendapat e-ticket. E-ticket tersebut nantinya ditukarkan dengan gelang sebagai tanda syarat masuk ke stadion. Jadwal waktu penukaran e-ticket akan diinformasikan lebih lanjut di laman resmi PSSI.

Untuk jam perilisan tiket Indonesia vs Argentina dapat dicek secara berkala di Instagram Tiket.com dengan handle @tiketcom dan situs pssi.org. Demikian cara membeli tiket Indonesia vs Argetina. Semoga bermanfaat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Penampakan HP Non-Nokia Pertama dari HMD Global, Ada Dua Versi

Penampakan HP Non-Nokia Pertama dari HMD Global, Ada Dua Versi

Gadget
Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

e-Business
Samsung Perkenalkan Memori LPDDR5X Terkencang untuk Ponsel dan AI

Samsung Perkenalkan Memori LPDDR5X Terkencang untuk Ponsel dan AI

Hardware
Penerbit 'GTA 6' PHK 600 Karyawan dan Batalkan Proyek Rp 2,2 Triliun

Penerbit "GTA 6" PHK 600 Karyawan dan Batalkan Proyek Rp 2,2 Triliun

Game
TikTok Notes, Aplikasi Pesaing Instagram Meluncur di Dua Negara

TikTok Notes, Aplikasi Pesaing Instagram Meluncur di Dua Negara

Software
HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

Gadget
Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat 'Ngetwit'

Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat "Ngetwit"

Software
Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

e-Business
8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

e-Business
Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Internet
Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Software
HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang 'Membosankan'

HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang "Membosankan"

Gadget
7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

Gadget
Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Gadget
Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Internet
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com