Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Panasonic Tawarkan Notebook 3G

Kompas.com - 26/09/2008, 11:29 WIB

JAKARTA, JUMAT – Di tanah air, nama Panasonic cukup terkenal untuk produk hiburan dan rumah tangga, seperti TV dan telepon. Namun tahukah Anda kalau Panasonic juga punya notebook?

Namanya ToughBook. Seperti dikesankan namanya, notebook ini diklaim tangguh. Maklum casing-nya terbuat dari magnesium alloy. Sementara itu keyboard-nya dirancang tahan tumpahan (spill resistant). Toughbook mulai diluncurkan Panasonic tahun lalu. Ketika itu yang tersedia adalah seri 7.

Kini serinya naik satu angka, yakni 8, tepatnya F8, T8 dan W8. F8 dan T8 secara opsional dilengkapi dengan chipset Gobi dual-3G (EV-DO dan HSPA) dari Qualcomm. Ini berarti penggunanya dapat terkoneksi ke broadband Internet melalui operator seluler di seluruh dunia.

Model F8 datang dengan layar 14”. F8 ini mengemaskan prosesor Intel Core 2 Duo 2,26GHz, harddisk 160GB, memori 1GB yang bisa di-upgrade sampai 4GB, dan sebuah DVD drive. Yang unik, seperti bisa dilihat pada gambar, notebook berbobot 3,7 pound ini punya pegangan (handle). Fitur nirkabel standarnya adalah Wi-Fi (a/b/g/draft n) dan Bluetooth.

Sementara itu T8 dan W8 memiliki layar 12” dan prosesor Intel Core 2 Duo 1,2GHz low voltage. Spesifikasi lainnya nyaris identik. Sama-sama mendukung Wi-Fi (a/b/g/draft n). Bedanya, T8 berlayar sentuh, sedangkan W8 punya DVD drive, tetapi tanpa fitur Bluetooth.

Ketiga notebook dengan sistem operasi Windows Vista Business ini diperkirakan akan meluncur November mendatang, dengan harga kisaran US$ 2499 untuk F8, dan US$ 2099 untuk T8 dan W8. Batere F8 disebutkan tahan 6 jam, sedangkan T8 dan W8 tahan 7 jam.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com