Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Biznet Bangun TechnoVillage di Gunung Putri

Kompas.com - 19/01/2010, 15:52 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Seiring kembali bergairahnya bisnis teknologi informasi pascakrisis mulai awal tahun ini disambut rencana Biznet untuk memperluas layanannya. Tidak hanya fokus menjadi penyedia akses internet kecepatan tinggi berbasis serat optik, Biznet juga akan memperluas service atau layanannya dengan mendirikan kompleks perkantoran berbasis teknologi informasi yang disebut Biznet Technovillage. 

"Di situ akan ada data center dan gedung perkantoran. Kami hanya menawarkan untuk perusahaan yang terkait dengan teknologi informasi seperti ISP, perbankan, atau portal media dan banyak lagi," kata Endra Leonardy, VP Marketing Strategy and Support PT Supra Primatama Nusantara (Biznet) kepada Kompas.com di Jakarta, Selasa (19/1/2010).  

Endra mengatakan di kompleks tersebut akan dibangun tiga lantai data center yang dilengkapi sistem keamanan berlapis 24 jam, kartu akses RFID dan PIN, serta CCTV. Data center tersebut menempati area seluas 6000 meter persegi. Data center ini bisa dimanfaatkan sebagai data center utama maupun back up. 

Sementara areal lainnya akan digunakan untuk gedung perkantoran yang menempati area seluas 9000 meter persegi. Dengan gedung yang dekat dengan fasilitas data center dan infrastruktur internet berbasis serat optik, kompleks ini cocok untuk operasional back office, call center, digital studio, disaster recovery office, atau R&D Lab. 

"Kita juga mendesainnya sebagai green village. Sekitar 30 persen kawasan merupakan ruang terbuka hijau," jelas Riska Apricia, Corporate Communication Manager Biznet. Ia mengatakan di antara ruang terbuka hijau itu akan dibangun fasilitas pertemuan sehingga pertemuan bisnis bisa dilakukan lebih nyaman. Kawasan tersebut juga berada di bibir danau alami sehingga suasana sekitar semakin segar. 

Kompleks tersebut akan dibangun di lokasi pinggiran kota yang cocok sebagai pusat data center namun mudah diakses. Biznet Technovillage akan menempati area seluas 3 hektare di kawasan Gunung Putri, Jawa Barat tepatnya dekat Riverside Golf & Country Club, Cibubur, Jawa Barat yang berjarak sekitar 30 kilometer dari Jakarta dan 3 km dari tol Jakarta Outer Ring Road (JORR). Pembangunannya akan dimulai awal tahun ini dan rencananya mulai digunakan Oktober mendatang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Revisi UU Penyiaran, KPI Bisa Awasi Konten Netflix dan Layanan Sejenis

Revisi UU Penyiaran, KPI Bisa Awasi Konten Netflix dan Layanan Sejenis

e-Business
Revisi UU Penyiaran Digodok, Platform Digital Akan Diawasi KPI

Revisi UU Penyiaran Digodok, Platform Digital Akan Diawasi KPI

Internet
Arti Kata NT, Bahasa Gaul yang Sering Dipakai di Medsos dan Game

Arti Kata NT, Bahasa Gaul yang Sering Dipakai di Medsos dan Game

Internet
Profil Lee Jae-Yong, Bos Besar Samsung yang Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan

Profil Lee Jae-Yong, Bos Besar Samsung yang Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan

e-Business
Tablet Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

Tablet Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

Gadget
WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

Internet
Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

e-Business
Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan 'Sensa HD Haptics'

Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan "Sensa HD Haptics"

Gadget
10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

Gadget
Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Gadget
Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai  'Circle to Search' Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai "Circle to Search" Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Software
Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

e-Business
Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Game
Microsoft Rilis Phi-3 Mini, Model Bahasa AI Kecil untuk Smartphone

Microsoft Rilis Phi-3 Mini, Model Bahasa AI Kecil untuk Smartphone

Software
Meta Umumkan Horizon OS, Sistem Operasi untuk Headset VR Merek Apa Pun

Meta Umumkan Horizon OS, Sistem Operasi untuk Headset VR Merek Apa Pun

Software
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com