Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pendiri Wikileaks Incar Kursi Senator Australia

Kompas.com - 19/03/2012, 19:48 WIB

KOMPAS.com - Julian Assange, pendiri situs pembocor rahasia Wikileaks akan mencalonkan diri sebagai anggota Senat Australia dalam pemilihan umum tahun depan. Niatnya itu dilakukan karena pria 40 tahun tersebut merupakan warga asli negara Kanguru tersebut.

Seperti dilansir dari akun Twitter Wikileaks (@wikileaks), Assange mungkin akan mencalonkan diri sebagai Senat Australia, meski masih dalam status sebagai tahanan rumah.

"Kami telah mengetahui bahwa masih mungkin bagi Julian Assange untuk maju sebagai calon anggota Senat Australia, meski masih ditahan. Julian telah memutuskan maju," demikian pengumuman yang dibuat WikiLeaks di Twitter, Sabtu (17/3/2012).

Assange saat ini masih menjalani tahanan rumah di Inggris, dalam rangka melanjutkan perjuangan hukumnya melawan perintah esktradisi ke Swedia, tempat ia menghadapi tuntutan kejahatan seks. Proses hukum di Inggris saat ini sudah masuk ke tingkat Mahkamah Agung.

Sebelumnya, Assange telah mengkritik pemerintah Australia di bawah Perdana Menteri Julia Gillard, karena tidak membelanya saat ia menghadapi ancaman ekstradisi ke Amerika Serikat (AS).

Assange membuat banyak petinggi AS gusar, setelah dua tahun lalu menyiarkan ratusan ribu dokumen rahasia terkait perang Irak, perang Afganistan, dan kawat diplomatik rahasia dari kantor-kantor perwakilan diplomatik AS di seluruh dunia.

Pihak kepolisian Australia sendiri sudah menyatakan, WikiLeaks dan Assange sama sekali tidak melanggar hukum Australia.

Beberapa pengamat politik dan hukum Australia berpendapat, Assange masih diizinkan maju sebagai calon wakil rakyat Australia, meski ia sudah hidup di luar negara itu selama bertahun-tahun.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Penerbit 'GTA 6' PHK 600 Karyawan dan Batalkan Proyek Rp 2,2 Triliun

Penerbit "GTA 6" PHK 600 Karyawan dan Batalkan Proyek Rp 2,2 Triliun

Game
TikTok Notes, Aplikasi Pesaing Instagram Meluncur di Dua Negara

TikTok Notes, Aplikasi Pesaing Instagram Meluncur di Dua Negara

Software
HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

Gadget
Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat 'Ngetwit'

Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat "Ngetwit"

Software
Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

e-Business
8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

e-Business
Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Internet
Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Software
HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang 'Membosankan'

HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang "Membosankan"

Gadget
7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

Gadget
Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Gadget
Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

e-Business
Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Internet
CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

e-Business
'Fanboy' Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

"Fanboy" Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

e-Business
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com