Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rilis Bold Keluaran 2011, Ini Alasan BlackBerry

Kompas.com - 01/04/2014, 15:51 WIB
Oik Yusuf

Penulis

Sumber BGR

KOMPAS.com - BlackBerry 10 memperkenalkan antarmuka gaya baru yang sangat berbeda dibandingkan sistem operasi sebelumnya dari BlackBerry. Sistem operasi ini menghilangkan beberapa elemen tradisional ponsel BlackBerry seperti tombol fungsi dan trackpad serta sangat bergantung pada navigasi berbasis sentuhan.

Di samping model full-touchscreen, BlackBerry pun memiliki ponsel BlackBerry 10 papan atas dengan keyboard QWERTY, yaitu Q10 yang menjadi penerus seri Bold sebelumnya.

Kendati telah memiliki andalan baru tersebut, BlackBerry minggu lalu mengumumkan bakal memproduksi kembali smartphone seri Bold 9900, model flagship yang pertama kali muncul pada 2011. Ada apa gerangan?

Rupanya, tak semua orang suka dengan perubahan antarmuka yang diusung oleh BlackBerry 10. Hal tersebut diterangkan sendiri oleh CEO BlackBerry John Chen dalam wawancara dengan CBCNews yang dikutip oleh BGR.

Chen menjelaskan bahwa pengguna merasa kehilangan produktivitas karena BlackBerry menghilangkan sabuk navigasi (bagian di bawah layar yang berisi trackpad, tombol panggilan, tombol fungsi dan tombol "back") pada ponsel BlackBerry 10, termasuk Q10.

"Keyboard memang penting. Tapi kalau begitu kenapa Q10 kurang sukses? Sebabnya adalah 'sabuk' itu," kata Chen. "Jadi, kami tak hanya mengembalikan sabuk tersebut, tapi turut menghadirkan kembali beberapa elemen interface yang disukai pengguna pada Bold seperti fungsi cut and paste," imbuh dia lagi.

Bold 9900 yang bakal diproduksi kembali adalah ponsel berbasis sistem operasi BlackBerry OS 7 yang lawas. Smartphone ini pun masih memiliki bagian 'sabuk' navigasi di bawah layarnya seperti yang disebut Chen.

Perangkat lama berbasis OS 7 dari BlackBerry memang masih jauh lebih populer dibanding platform OS 10 yang menjadi andalan baru perusahaan itu. Pada kuartal fiskal empat yang laporannya dirilis minggu lalu, misalnya, BlackBerry menyebutkan bahwa, dari 3,4 juta perangkat yang terjual, 2,3 juta diantaranya merupakan perangkat OS 7.

Ketimbang menggencarkan promosi BlackBerry 10, Chen  lebih memilih mengambil langkah pragmatis dengan memanfaatkan popularitas produk lama. Bold 9900 pun segera dibangkitkan kembali sebagai produk perantara antara Q10 dan Q20.

Model yang disebut terakhir itu merupakan perangkat BlackBerry 10 yang disebut Chen bakal dilengkapi fitur-fitur ala Bold, termasuk trackpad dan tombol-tombol fungsi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BGR
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com