Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Amazon Lawan Dominasi Smartphone Samsung dan Apple

Kompas.com - 19/06/2014, 17:18 WIB
Oik Yusuf

Penulis

KOMPAS.com - Perusahaan e-commerce Amazon asal Amerika Serikat, sukses menjual komputer tablet Kindle Fire untuk pasar Amerika Serikat. Kini, mereka ingin menghadang dominasi ponsel Samsung Galaxy dan Apple iPhone melalui produk baru Fire Phone.

Fire Phone ditujukan untuk segmen pasar menengah ke atas. Saat ini, ia akan bersaing dengan iPhone 5s dan ponsel pintar berbasis Android kelas atas, antara lain Samsung Galaxy S5, Sony Xperia Z2, dan HTC One M8.

Fire Phone mengusung layar seluas 4,7 inci dengan resolusi 720p, prosesor dari Qualcomm, unit prosesor grafis Adreno 330, dan RAM 2GB.

Dari sisi sistem operasi, Fire Phone berjalan dengan Fire OS 3.5. Sejatinya, sistem operasi ini berbasis Android namun telah dimodifikasi oleh Amazon sehingga dapat menghadirkan sejumlah fitur yang tidak ada di ponsel Android lainnya.

Kelebihan utama produk ini terletak pada unit kamera dan integrasi dengan aplikasi dan konten digital yang disediakan Amazon.

Dalam sebuah jumpa pers di Seattle, Amerika Serikat, Rabu (18/6/2014), CEO Amazon Jeff Bezos, menjanjikan kualitas foto Fire Phone lebih baik dari iPhone 5s dan Galaxy S5. Kamera belakang Fire Phone dibekali sensor 13 megapixel dengan lensa f/2.0 dan optik untuk menstabilkan gambar. Amazon menyediakan tombol rana di sisi samping ponsel, untuk memudahkan pengambilan gambar.

Di sekitar layar terdapat empat unit kamera menghadap depan dan diletakkan di setiap sudut ponsel. Bezos mengatakan empat kamera ini berfungsi untuk membuat perspektif dinamis hingga melacak kepala pengguna.

Ia memperlihatkan bagaimana empat kamera depan itu bekerja. Ketika membuka fitur Maps, dan mencari sebuah restoran, perspektif peta digital berubah setiap kali ponsel dimiringkan.

Fire Phone juga dirancang untuk mendukung ekosistem yang selama ini dibangun Amazon. Di sana terdapat toko aplikasi Amazon Appstore, hingga fitur untuk menikmati konten musik, video, dan buku digital di Amazon.

Ponsel ini dapat mencocokan gambar atau konten lagu ke database katalog produk Amazon. Misalnya, jika pengguna memotret sebuah buku lalu buku itu tersedia di situs e-commerce, ia akan menawarkan pengguna untuk membelinya secara online.

Fire Phone mulai dijual pada 25 Juli 2014 di Amerika Serikat dengan harga 649 dollar AS tanpa kontrak, sementara untuk sistem kontrak dihargai 200 dollar AS. Amazon belum mengumumkan ketersediaan produk ini di negara lainnya.

Jika Amazon sungguh ingin menghadang Apple dan Samsung, mereka harus memperluas ketersediaan produk ini di negara lainnya.

Samsung saat ini menjadi pemimpin di industri ponsel pintar. Menurut data lembaga riset IDC, Samsung mengirimkan 85 juta unit ponsel pintar ke seluruh dunia atau menguasai 30,2 persen pangsa pasar pada kuartal pertama 2014.

Di posisi kedua ditempati oleh Apple yang mengirimkan 43,7 juta unit ponsel pintar atau menguasai 15,5 persen pangsa pasar pada kuartal pertama 2014. Posisi ketiga hingga lima diduduki oleh Huawei, Lenovo, dan LG.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com