Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Line Bikin Sticker Selfie Tema Lebaran

Kompas.com - 25/07/2014, 15:25 WIB
Oik Yusuf

Penulis

KOMPAS.com - Line, layanan pesan instan yang cukup populer di Indonesia, mengumumkan kehadiran stiker khusus bertema selfie untuk menyambut Hari Raya Idul Fitri 1435 H/ 2014.

Selfie Sticker ini akan hadir terlebih dahulu untuk versi Android, sebelum kemudian menyusul di Line versi iOS. Ini merupakan lanjutan dari set stiker edisi Ramadhan/Lebaran.

Stiker Selfie ini dapat digunakan untuk bertukar ucapan baik di timeline Line maupun di media sosial lain.

Terdapat 8 (delapan) gaya yang dapat dipilih pengguna LINE di fitur stiker selfie Ramadhan/Lebaran ini:

  1. Kirim hantaran parsel Lebaran
  2. Berbagi ketupat Lebaran.
  3. Mohon maaf lahir batin.
  4. Berbagi cinta dan kasih sayang.
  5. Berdoa.
  6. Selamat Idul Fitri.
  7. Mendapat THR/bonus
  8. Sesi belanja di saat lebaran

“Stiker Selfie Ramadhan/Lebaran awalnya bertujuan untuk menambah kemeriahan menjelang perayaan Idul Fitri dan meningkatkan hubungan erat diantara para pengguna Line," kata General Manager- Business, LINE Indonesia, Simeon Cho.

Untuk menggunakan Line Selfie Sticker Ramadhan, pengguna pertama perlu mengunduhnya di Line apps atau App Store. Lalu, foto wajah sendiri (selfie) dan pilih gaya stiker yang diinginkan untuk dipasangkan dengan wajahnya.

Setelah itu hasilnya dapat digunakan, disebarluaskan atau dikirimkan sebagai ucapan selamat Hari Raya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com