Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

iPhone 5C Selamatkan Nyawa Pemuda dari Tembakan

Kompas.com - 25/05/2015, 06:46 WIB
Deliusno

Penulis

KOMPAS.com - iPhone seri lawas milik Apple, 5c, ternyata memiliki desain fisik yang tangguh. Buktinya? Perangkat tersebut mampu melindungi pemiliknya dari tembakan senjata mematikan.

Pengalaman tersebut dialami oleh seorang pria berumur 25 tahun asal Inggris. Kejadian itu terjadi di daerah sekitar rumahnya di Chesire, Inggris.

Kala itu, seperti dikutip KompasTekno dari Apple Insider, Sabtu (23/5/2015), korban yang namanya tidak disebutkan itu menegur sebuah kelompok karena mematikan aliran di sebuah penampungan air.

Bukannya mengindahkan teguran itu, sang pelaku malah mengeluarkan senjata berjenis sawed shotgun, sebuah pistol berjenis shotgun, tetapi memiliki laras yang lebih pendek. Meskipun begitu, daya ledaknya masih sangat mematikan.

"Pihak terdakwa menembaknya dengan senjata yang kuat," kata pihak kepolisian Chesire.

Untungnya, saat itu, korban sedang mengantongi ponsel iPhone 5c miliknya. Sebagian besar dari peluru mengenai bagian atas dari perangkat tersebut. Sebagian masih mengenai bagian perut.

Korban mengalami luka yang cukup serius. Akan tetapi, ia masih sanggup untuk masuk ke rumah dan menelepon pihak rumah sakit untuk menjemputnya. Untungnya, nyawanya masih terselamatkan.

"Untungnya, ponsel korban menerima tembakan terparah dan, sebagai hasilnya, korban selamat. Ini sungguh luar biasa, apabila ponselnya tidak ada dalam kantung baju pada saat itu, tanpa ragu lagi ia pasti akan tewas", lanjut pihak kepolisian.

iPhone 5c merupakan smartphone yang dirilis pada tahun 2013 lalu. Apple menargetkan perangkat tersebut untuk segmen kelas menengah.

Berbeda dari saudara-saudaranya, iPhone 5c hadir dengan casing berbahan plastik polycarbonate. Biasanya, iPhone menggunakan casing berbahan metal dan kaca.

Apple sendiri mengungkapkan, meski berbahan plastik, material iPhone 5c tetap kuat dan kokoh. Hal tersebut terbukti dengan selamatnya sang korban dari maut yang mengintai.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

Internet
Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

e-Business
Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan 'Sensa HD Haptics'

Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan "Sensa HD Haptics"

Gadget
10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

Gadget
Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Gadget
Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai  'Circle to Search' Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai "Circle to Search" Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Software
Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

Internet
Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Game
Microsoft Rilis Phi-3 Mini, Model Bahasa AI Kecil untuk Smartphone

Microsoft Rilis Phi-3 Mini, Model Bahasa AI Kecil untuk Smartphone

Software
Meta Umumkan Horizon OS, Sistem Operasi untuk Headset VR Merek Apa Pun

Meta Umumkan Horizon OS, Sistem Operasi untuk Headset VR Merek Apa Pun

Software
Tanda-tanda Smartphone iQoo Z9 dan Z9x Segera Masuk Indonesia

Tanda-tanda Smartphone iQoo Z9 dan Z9x Segera Masuk Indonesia

Gadget
Apple Gelar Acara 'Let Loose' 7 Mei, Rilis iPad Baru?

Apple Gelar Acara "Let Loose" 7 Mei, Rilis iPad Baru?

Gadget
Bos Samsung Lee Jae-yong Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan untuk Pertama Kalinya

Bos Samsung Lee Jae-yong Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan untuk Pertama Kalinya

e-Business
Jadwal Maintenance 'Genshin Impact' 24 April, Siap-siap Ada Karakter Baru Arlecchino

Jadwal Maintenance "Genshin Impact" 24 April, Siap-siap Ada Karakter Baru Arlecchino

Game
'Free Fire' Rilis Update Patch Naga, Ada Karakter Baru Kairos dan Bisa Lawan Naga

"Free Fire" Rilis Update Patch Naga, Ada Karakter Baru Kairos dan Bisa Lawan Naga

Game
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com