BrandzView
Konten ini merupakan kerja sama Kompas.com dengan Oppo
GADGET

Setelah Indonesia, ke mana "Oppo R7 Experience World Tour" Berlanjut?

Kompas.com - 30/05/2015, 20:17 WIB
Latief

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Setelah memperkenalkan R7 & R7 Plus dalam rangkaian world tour di Indonesia, Oppo akan membawa kedua device tersebut mengikuti serangkaian kegiatan serupa. Rencananya, kegiatan tersebut akan berlangsung di berbagai negara di dunia.

Tur promo Oppo R7 Experience World Tour itu akan memperkenalkan seri terbaru Oppo bertema "Style in Flash". Ini adalah pertama kalinya Oppo memperkenalkan produknya ke pasar internasional dalam bentuk tur dunia.

"R7 juga akan menjadi produk pertama Oppo yang menawarkan beberapa varian," ujar Sky Li, Vice President and Managing Director of OPPO’s International Mobile Business, Sabtu (30/5/2015).

"Kami integrasikan fitur utama R7 untuk menjadi beberapa varian berbeda untuk memberikan pengalaman yang sama pada tiap varian tersebut. Kami juga mengadopsi world tour ini untuk pendekatan kepada konsumen dengan kegiatan serupa di seluruh dunia. Mereka akan punya pengalaman sama terhadap device kami," kata Sky.

Keseluruhan varian seri R7 memiliki desain unibody yang sebagian besar menggunakan material metal dengan desain lengkungan biola untuk memberikan kenyamanan dalam gengaman. Selain itu, teknologi layar lengkung 2.5D dari seri ini membuat pergerakan jari di layar semakin nyaman dan terasa ringan.

Oppo juga menawarkan teknologi “flash” pada seri R7 ini. Seperti fitur flash shoot yang menjadi inovasi pada sistem pengambilan gambar yang memadukan antara kontras Autofokus dan Phase Detection Autofocus (PDAF) dan kombinasi alogaritma anti-shake memberikan kecepatan fokus 0,1 detik.

Adapun Flash operating system dengan adanya 3GB RAM membuat kecepatan loading aplikasi 100% dan flash charging teknologi yang merupakan teknologi pengisian ulang paling cepat dalam industri smartphone saat ini.

Sky menuturkan, Oppo R7 Experience World Tour selanjutnya akan mendarat ke Taiwan dan berakhir di Nigeria. Dia mengatakan, Oppo menjanjikan seri R7 lebih banyak tersedia untuk konsumen dunia yang bisa didapatkan, baik melalui jaringan penjualan online atau offline.

Baca tentang

komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com