Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apple Music Resmi Meluncur, Indonesia Langsung Kebagian

Kompas.com - 01/07/2015, 09:42 WIB
Yoga Hastyadi Widiartanto,
Reza Wahyudi

Tim Redaksi

Sumber 9to5mac

KOMPAS.com – Apple akhirnya mengirimkan pembaruan sistem operasi iOS 8.4. Di dalam bundel pembaruan itu terdapat sebuah layanan yang sudah lama dinantikan, yaitu Apple Music.

Segera setelah memperbarui sistem operasinya ke versi 8.4, pengguna dapat langsung mengakses Apple Music. Totalnya ada 100 negara di dunia, termasuk Indonesia, yang dapat mengakses layanan streaming itu.

Apple Music terletak di dalam aplikasi Music yang sudah didesain ulang dan bisa diaktifkan dengan mendaftarkan diri sebagai anggota.

Selama tiga bulan, layanan Apple Music dapat dinikmati secara gratis. Selanjutnya, ada paket keanggotaan Individual dibanderol Rp 69.000 per bulan sedangkan paket Family (up to 6 members) dibanderol Rp 109.000 per bulan.

Selain ada kumpulan lagu, pengguna kini bisa mengakses stasiun radio digital Apple Beats 1. Ada juga fitur Connect yang membuat pengguna bisa mengikuti berbagai informasi terkait penyanyi atau grup musik kesukaan mereka.

Dilansir KompasTekno dari 9to5Mac, Rabu (1/7/2015), tujuan utama update iOS 8.4 ini memang menghadirkan Apple Music ke seluruh pengguna iPhone dan iPad. Selain aplikasi streaming tersebut, hanya ada sejumlah perbaikan dan pembaruan kecil saja yang diselipkan.

Diantaranya adalah perbaikan untuk bug Message yang baru ditemukan beberapa bulan lalu. Sebelum diperbaiki, bug tersebut membuat aplikasi Message crash ketika menerima pesan berisi karakter tertentu, bahkan bisa membuat ponsel reboot secara otomatis.

Kemudian ada juga pembaruan aplikasi iBooks. Pengguna kini bisa mengunduh dan memutar file audio langsung di dalam aplikasi pembaca buku digital itu. Berbagai buku teks yang dibuat memakai iBooks Creator pun sudah bisa dibaca di iPhone.

Pembaruan sistem operasi tersebut sudah dapat diakses melalui perangkat iOS masing-masing mulai hari ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber 9to5mac
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

Gadget
Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat 'Ngetwit'

Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat "Ngetwit"

Software
Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

e-Business
8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

e-Business
Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Internet
Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Software
HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang 'Membosankan'

HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang "Membosankan"

Gadget
7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

Gadget
Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Gadget
Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

e-Business
Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Internet
CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

e-Business
'Fanboy' Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

"Fanboy" Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

e-Business
WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

Software
Steam Gelar 'FPS Fest', Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Steam Gelar "FPS Fest", Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Game
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com