Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ponsel Android BlackBerry Bakal Mirip Galaxy S6 Edge?

Kompas.com - 05/07/2015, 12:16 WIB
Deliusno

Penulis

Sumber The Verge
KOMPAS.com - Rumor ihwal smartphone BlackBerry yang berjalan di OS Android semakin kencang terdengar. Bocoran terbaru memperlihatkan penampakkan terjelas dari perangkat yang memiliki nama kode Venice ini.

Bocoran gambar itu disebarkan oleh Evan Blass, yang biasa dikenal dengan nama @evleaks di Twitter. Akun itu sendiri sering merilis berbagai informasi produk yang bahkan belum dirilis di pasar. Uniknya, kebanyakan bocoran yang dibeberkan oleh akun Twitter tersebut terbukti benar.

@evleaks Penampakkan terjelas BlackBerry Venice
Berdasarkan gambar yang dilansir oleh Blass, BlackBerry Venice tampak memiliki desain fisik yang mirip dengan smartphone flagship buatan Samsung, Galaxy S6 Edge.

Dari segi apa? Jika bocoran gambar yang dilansir Blass benar, seperti dikutip KompasTekno  dari The Verge, Sabtu (4/7/2015), Venice bakal dilengkapi layar yang sedikit melengkung di kedua sisi layar.

Masih berdasarkan gambar itu juga, pengguna Venice tampaknya bakal mendapatkan Android versi penuh, bukan versi yang telah dimodifikasi. Salah satu buktinya, di layar bagian atas, terlihat adanya Google Play Store. Pengguna tampaknya akan diberikan kebebasan untuk memasangkan aplikasi berbasis Android di perangkat itu.

Sebagai gambaran, ada beberapa vendor yang menghadirkan smartphone yang berbasiskan Android yang telah dimodifikasi. Biasanya, ada beberapa fungsi mendasar dari Android versi penuh yang tidak bisa digunakan, seperti toko digital tersebut.

Menurut rumor yang beredar belakangan ini, Venice dikatakan bakal dilengkapi dengan keyboard fisik. Dalam gambar tersebut tidak terlihat adanya komponen tersebut, tetapi keyboard fisik tersebut tampaknya "tersembunyi" di bagian belakang layar. Kabar yang berkembang memang menyebutkan, Venice bakal hadir dalam model keyboard slide atau bisa digeser.

Selain bocoran itu, Blass juga mengungkapkan bahwa Venice sedang dikirim ke salah stau operator di AS, yaitu AT&T.

Pihak BlackBerry hingga saat ini masih bungkam akan kepastian smartphone Android yang dibuatnya. John Chen, CEO BlackBerry, tidak menampik sekaligus tidak mengonfirmasi akan hal itu.

"Kami hanya membuat ponsel yang aman, dan BlackBerry adalah ponsel yang paling aman saat ini," ujar Chen seperti dikutip KompasTekno dari Phone Arena, Kamis (25/6/2015).

"Maka, jika kami bisa membuat (sistem) Android yang aman, tentu saya akan membuatnya (ponsel BlackBerry dengan OS Android)," imbuh Chen.

BlackBerry dikabarkan bakal meluncurkan smartphone BlackBerry pada bulan Agustus mendatang.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Sumber The Verge
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com