Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 07/01/2016, 13:48 WIB
Reska K. Nistanto

Penulis

KOMPAS.com - Layanan Netflix menyambangi Indonesia mulai awal Januari ini. Dengan biaya berlangganan seratusan ribu rupiah, pelanggan Netflix bisa menonton banyak koleksi film dan serial televisi sepuasnya.

Untuk pasar Indonesia, ada tiga jenis layanan Netflix yang bisa dinikmati, yaitu Basic, Standard, dan Premium. Pengguna harus memiliki kartu kredit sebagai sarana pembayaran jika ingin berlangganan.

Pelanggan cukup membayar biaya berlangganan Rp 109.000 untuk paket Basic, Rp 139.000 untuk paket Standard, dan Rp 169.000 untuk paket Premium. Bedanya adalah resolusi dan jumlah perangkat yang bisa menonton bersamaan.

Berbeda dengan langganan TV berbayar, film di Netflix bisa dinikmati kapan saja dan dimana saja, dengan perangkat yang lebih banyak, tak hanya TV, namun juga smartphone dan PC/laptop.

Layanan Netflix juga berbeda dengan layanan pay per view, sebab Netflix menerapkan tarif flat bulanan, bukan per konten seperti film yang dibeli di Play Store Google atau Apple TV.

Namun, karena merupakan layanan streaming, tentunya pelanggan Netflix membutuhkan koneksi yang cepat dan stabil.

Pengalaman KompasTekno saat menjajal layanan Netflix pertama kali di Indonesia, Kamis (7/1/2016), dengan kecepatan internet 5 Mbps, film kualitas HD bisa diputar dengan cepat dan lancar.

Video yang ditampilkan di layar laptop resolusi HD (1366 x 768 piksel) terlihat tidak pecah. Pun demikian saat menghubungkan laptop ke TV Full HD 1080p, video masih bisa dinikmati.

Pilihan paket internet

Namun karena merupakan layanan streaming, disarankan menggunakan paket internet dengan skema unlimited, bukan yang dibatasi oleh kuota.

Beberapa penyedia layanan internet unlimited sudah ada di Indonesia saat ini, seperti Biznet, Firstmedia, dan MyRepublic yang menggunakan kabel optik. Paket-paket tersebut bisa dinikmati dengan biaya kisaran Rp 200.000 hingga Rp 400.000 per bulan.

Untuk layanan internet nirkabel, Smartfren menjadi opsi paling menarik karena memberikan paket unlimited dengan harga promosi Rp 75.000 per bulan (hingga April), dari tarif normal Rp 300.000 per bulan.

Namun demikian, tidak tertutup pula kemungkinan pelanggan menikmati layanan Netflix dengan paket internet berkuota, asal mereka tidak keberatan dengan skema yang diberikan.

Netflix saat ini masih membuka layanan promo, pelanggan bisa mendaftar dan menikmati layanan gratis hingga 7 Februari 2016. Pendaftaran bisa dilakukan di situs netflix.com/id.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com