Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Akhirnya, Komplain iPhone Rusak Bisa Lewat Twitter

Kompas.com - 04/03/2016, 15:33 WIB
Fatimah Kartini Bohang

Penulis

Sumber MacRumors
KOMPAS.com - Satu lagi akun resmi Apple bertengger di Twitter. Bertajuk @AppleSupport, akun tersebut berisi tips dan trik, sekaligus menjadi wadah pelayanan pelanggan (customer service).

Meski baru beroperasi, @AppleSupport sudah memiliki centang biru yang artinya telah diverifikasi Twitter. Mulai sekarang, segala keluhan, pertanyaan, maupun saran untuk Apple bisa dilontarkan dengan me-mention akun tersebut.

Keluhan seputar produk Apple, seperti iPhone atau iPad yang bermasalah atau iTunes yang tidak bisa memutar lagu pun akan dilayani.

"Kami ada setiap hari untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan Anda, dari pukul 5 pagi hingga 8 malam (waktu Amerika dan Kanada)," begitu tertera pada keterangan akun, sebagaimana dikutip KompasTekno, Jumat (4/3/2016).

Salah satu kicauan awal @AppleSupport berisi trik menjajal aplikasi bawaan pada iPhone, "The Notes". Lebih tepatnya, bagaimana cara mengubah daftar pekerjaan (to-do list) menjadi daftar yang telah dikerjakan (checklists).

Jika ingin komplain tapi tak mau terlihat publik, @AppleSupport pun bersedia melayani via pesan personal (direct message) di Twitter, sebagaimana dilaporkan MacRumors.

Sebelumnya, Apple sudah memiliki beberapa akun resmi di Twitter. Antara lain @AppleMusicHelp, @iTunes, @AppStoreGames, @iBooks, @AppStore, dan @AppleMusic.

Beberapa eksekutif Apple juga kerap berkicau via Twitter. Antara lain CEO Tim Cook (@tim_cook), Senior VP Retail Angela Ahrendts (@AngelaAhrendts), Senior VP Marketing Phil Schiller (@pschiller), dan Senior VP Internet Software and Services Eddy Cue (@cue).  

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber MacRumors

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com