Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Di Pantai Laskar Pelangi, 4G XL Tembus 23 Mbps

Kompas.com - 10/03/2016, 14:29 WIB
Yoga Hastyadi Widiartanto

Penulis

MANGGAR, KOMPAS.com - Perusahaan telekomunikasi XL Axiata resmi merilis koneksi 4G LTE di Belitung. Kendati cakupan wilayahnya baru 30 persen saja, kecepatan download-nya bisa tembus hingga 23,84 Mbps.

KompasTekno, pada Selasa (8/3/2016) dan Rabu (9/3/2016) sempat menjajal sendiri kecepatan 4G LTE tersebut di beberapa titik keramaian.

Kami menggunakan aplikasi pengukuran kecepatan internet nPerf dan sebuah ponsel Lenovo Vibe P1 Turbo yang sudah mendukung 4G LTE Cat 4 (up to 150 Mbps download).

Di Pantai Tanjung Tinggi, yang dekat dengan base transceiver station (BTS) XL, kecepatan download maksimal bisa mencapai 23,84 Mbps. Sedangkan kecepatan upload maksimal di lokasi tersebut mencapai 5,10 Mbps.

Beberapa pengujian dilakukan di pantai laskar pelangi itu, namun hasilnya tak stabil pada angka yang sama. Adakalanya kecepatan download sedikit turun menjadi 2,19 Mbps atau 18,96 Mbps.

screenshot (ki-ka) Uji jaringan 4G XL di Pantai Tanjung Tinggi, uji jaringan di pusat kota Tanjung Pandan

Pengujian berikutnya kami lakukan di pusat kota Tanjung Pandan, tepatnya di Hotel Martani. Kecepatan download 4G LTE XL di sini bisa mencapai 15,54 Mbps dengan kecepatan upload 4,97 Mbps.

Di kedua tempat tersebut, 4G LTE XL lancar dipakai untuk streaming YouTube dan Netflix, browsing web atau sekadar mengunggah foto ke Instagram dan Path.

Tempat lainnya adalah di Warung Kopi Manggar, sekitar jalan Jenderal Sudirman, Manggar, Belitung Timur. Di sini kecepatan download 4G XL hanya 2,14 Mbps, sedangkan upload 1.06 Mbps.

Tak seluruhnya 4G

CEO XL sendiri mengakui bahwa mereka baru menggelar 4G di 30 persen wilayah pulau tersebut. Internet cepat ini diprioritaskan untuk daerah yang ramai dikunjungi wisatawan, seperti pantai, bandara dan pusat kota.

Sebagai gantinya, sebagian besar wilayah Belitung diselimuti sinyal 3G dan 2G. Kecepatannya bervariasi, asalkan 3G, pengguna masih bisa memakainya untuk mejelajah internet.

Pengalaman KompasTekno sendiri, sepanjang jalan Pattimura antara Pantai Tanjung Tinggi ke Hotel Martani di pusat kota Tanjung Pandan, ada sejumlah titik yang cuma mendapat sinyal 3G (HSPA+).

Namun kecepatannya masih bisa diandalkan. Di titik tersebut pengguna bisa mendapat kecepatan download hingga 7,61 Mbps dan upload 1,31 Mbps.

Sementara itu dalam perjalanan antara pusat kota Tanjung Pandan menuju Manggar, Belitung Timur, ada saja titik yang tidak mendapat sinyal internet.

Perjalanan tersebut melintasi Jalan Badau dan Jalan Badau-Simpang Ranggiang yang masih dikelilingi hutan serta kebun sawit. Beberapa titik di sini hanya mendapat sinyal Edge saja, dan kadang malah tidak ada sinyal internet sama sekali.

Namun sepanjang jalan tersebut pengguna masih bisa berkomunikasi menggunakan SMS atau telepon karena masih ada sinyal GSM.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Internet
Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Software
HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang 'Membosankan'

HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang "Membosankan"

Gadget
7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

Gadget
Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Gadget
Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

e-Business
Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Internet
CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

e-Business
'Fanboy' Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

"Fanboy" Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

e-Business
WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

Software
Steam Gelar 'FPS Fest', Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Steam Gelar "FPS Fest", Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Game
AMD Umumkan Prosesor Ryzen Pro 8000, Bawa AI ke Laptop dan Desktop

AMD Umumkan Prosesor Ryzen Pro 8000, Bawa AI ke Laptop dan Desktop

Hardware
Samsung S22 Series, Tab S8, Z Fold 4, dan Z Flip 4 Kebagian Galaxy AI Bulan Depan

Samsung S22 Series, Tab S8, Z Fold 4, dan Z Flip 4 Kebagian Galaxy AI Bulan Depan

Software
Kominfo Sebut Game Bermuatan Kekerasan Bisa Diblokir

Kominfo Sebut Game Bermuatan Kekerasan Bisa Diblokir

Game
Siap-siap, Microsoft Selipkan Iklan di 'Start Menu' Windows 11

Siap-siap, Microsoft Selipkan Iklan di "Start Menu" Windows 11

Software
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com