Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Ponsel Android Terkecil di Dunia

Kompas.com - 19/04/2016, 14:05 WIB
Reska K. Nistanto

Penulis

Sumber BGR

KOMPAS.com — Produsen Posh Mobile membuat ponsel Android seri Micro X S240 dengan layar hanya 2,4 inci. Ponsel ini diklaim sebagai Android terkecil di dunia.

Jika bertanya-tanya sebesar apa ponsel dengan layar berukuran 2,4 inci ini, Anda bisa mengira-ngira bahwa ukurannya lebih kurang sama dengan kartu kredit atau debit.

Karena ukurannya yang kecil, Micro X S240 tidak bisa dijejali dengan spesifikasi kelas atas. Ya, ponsel ini mengusung spesifikasi yang tergolong low-end.

Di dalamnya, sebagaimana KompasTekno rangkum dari BGR, Selasa (19/4/2016), Micro X S240 hanya memiliki prosesor dual-core, RAM 512 MB, penyimpanan internal 4 GB, kamera belakang 2 megapiksel, dan menjalankan Android 4.4 KitKat.

Baterai yang diusung diklaim oleh Posh Mobile mampu bertahan selama 180 jam waktu siaga dan 4 jam waktu bicara.

Karena layar yang terbatas pula, maka shortcut aplikasi yang dipajang di layar juga terbatas. Hanya enam hingga sembilan shortcut yang bisa ditampilkan di layar.

Selain itu, kapasitas penyimpanan internal yang cukup kecil (4 GB) untuk ukuran ponsel saat ini juga membuat jumlah aplikasi yang terpasang di dalamnya jadi terbatas.

Posh Mobile sendiri menyediakan Micro X S240 dalam pilihan warna putih, hitam, merah muda, dan biru.

Ponsel ini dijual dengan harga 90 dollar AS (sekitar Rp 1,2 juta) dan bisa dipesan di situs Posh Mobile di tautan berikut ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BGR

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com