Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apple Akan Bikin Siri Bisa Memesan Uber?

Kompas.com - 13/06/2016, 14:46 WIB
Yoga Hastyadi Widiartanto

Penulis

KOMPAS.com - Apple diprediksi bakal mengumumkan modifikasi Siri pada acara Worldwide Developer Conference (WWDC) yang diselenggarakan Senin (13/10/2016) waktu setempat.

Modifikasi yang dimaksud adalah upaya membuat Siri menjadi aplikasi yang terbuka, bisa diakses oleh pengembang aplikasi di luar Apple.

Bila sudah terbuka, Siri bakal bisa dimodifikasi atau bekerja dengan aplikasi lain yang bukan buatan Apple. Pengguna pun bakal bisa memberikan lebih banyak perintah.

Misalnya, karena terhubung dengan aplikas Uber, maka penguna bisa meminta Siri untuk langsung memesan kendaraan. Jika terhubung dengan aplikasi maskapai penerbangan, pengguna pun jadi bisa memakainya untuk melakukan check in.

Semuanya, sebagaimana dilansir KompasTekno dari Wall Street Journal, pengguna jadi tak perlu membuka aplikasi Uber atau lainnya. Cukup minta pada Siri saja.

Selain membuka akses Siri untuk aplikasi lain, Apple juga berencana memasang asisten digital itu pada Mac.

Pembaruan lainnya adalah soal perubahan manajemen pada Apple Apps Store. Toko aplikasi tersebut bakal menambah jumlah aplikasi yang memakai model berlangganan.

Apple mengurangi pendapatan yang mereka peroleh dari orang yang membayar biaya berlangganan aplikasi. Kemudian, ada juga prediksi soal pengumuman mengenai desain ulang layanan Apple Music.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com