Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pokemon Go Resmi Meluncur, Kapan Indonesia Kebagian?

Kompas.com - 08/07/2016, 16:44 WIB
Yoga Hastyadi Widiartanto

Penulis

Sumber Forbes

KOMPAS.com - Pokemon Go, permainan menangkap monster Pokemon di dunia nyata, akhirnya resmi dirilis pada pekan ini. Tapi baru pengguna iOS dan Android di sekitar benua Amerika dan Australia saja yang bisa menikmatinya.

Lalu kapan Pokemon Go akan dirilis untuk berbagai negara lain, termasuk Indonesia?

Dalam keterangan resmi perilisan game tersebut, Pokemon Company dan pengembang game Niantic Labs baru menyebutkan rencana perilisan berikutnya di Kanada, Eropa, dan Amerika Selatan. Tampaknya Indonesia belum akan mendapatkannya dalam waktu dekat ini.

Selain itu, Pokemon Go sedang dirundung masalah akibat populatritasnya yang langsung melonjak. Begitu game berbasis augmented reality (AR) ini dirilis, orang beramai-ramai untuk mengunduh dan memainkannya. Efek dari serbuan massal itu pun membuat server berkali-kali tumbang.

Orang-orang di negara yang mestinya sudah bisa mengakses Pokemon Go justru tidak bisa membuka akun mereka.

“Server kami mengalami masalah. Mohon kembali lagi nanti,” begitu tertulis pada layar log in permainan tersebut.

Sebagaimana dilansir KompasTekno dari Forbes, Jumat (8/6/2016), Niantic Labs, harus bekerja keras untuk menstabilkan server yang kewalahan itu. Selain itu mereka perlu menambah kapasitasnya sebelum memutuskan untuk memberi akses game pada jutaan orang lain di seluruh dunia.

Pokemon Go memang sudah membuat banyak orang penasaran sejak pertama kali Nintendo mengumumkannya. Pasalnya game ini menjanjikan sensasi menangkap Pokemon di dunia nyata, hal yang belum pernah ditawarkan sebelumnya.

Game ini menggunakan teknologi AR untuk mewujudkan sensasi tersebut. Pengembangannya pun bekerja sama dengan Niantic Labs, salah satu anak usaha Alphabet yang dikenal sebagai pembuat game AR, Ingress.

Mengunduh APK di Indonesia

Meski Pokemon Go belum dirilis secara resmi di Indonesia, ada juga orang-orang yang sudah mencoba dan memainkannya. Caranya dengan mengunduh file APK yang terdapat pada link ini dan memasangnya di ponsel Android.

Dengan cara itu, Anda bisa mencoba Pokemon Go namun dengan sejumlah keterbatasan. Salah satunya adalah tidak tersedianya Pokemon Trainer Club, yaitu fitur untuk membuat akun global dan bermain Trading Card secara online.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Sumber Forbes
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kacamata Pintar Meta 'Ray-Ban' Sudah Bisa Dipakai Video Call WhatsApp

Kacamata Pintar Meta "Ray-Ban" Sudah Bisa Dipakai Video Call WhatsApp

Gadget
Tanggal Rilis Game terbaru Hoyoverse Bocor di App Store

Tanggal Rilis Game terbaru Hoyoverse Bocor di App Store

Game
Revisi UU Penyiaran, KPI Bisa Awasi Konten Netflix dan Layanan Sejenis

Revisi UU Penyiaran, KPI Bisa Awasi Konten Netflix dan Layanan Sejenis

e-Business
Revisi UU Penyiaran Digodok, Platform Digital Akan Diawasi KPI

Revisi UU Penyiaran Digodok, Platform Digital Akan Diawasi KPI

Internet
Arti Kata NT, Bahasa Gaul yang Sering Dipakai di Medsos dan Game

Arti Kata NT, Bahasa Gaul yang Sering Dipakai di Medsos dan Game

Internet
Profil Lee Jae-Yong, Bos Besar Samsung yang Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan

Profil Lee Jae-Yong, Bos Besar Samsung yang Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan

e-Business
Tablet Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

Tablet Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

Gadget
WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

Internet
Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

e-Business
Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan 'Sensa HD Haptics'

Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan "Sensa HD Haptics"

Gadget
10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

Gadget
Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Gadget
Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai  'Circle to Search' Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai "Circle to Search" Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Software
Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

e-Business
Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Game
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com