Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penjualan iPhone Turun, CEO Apple Salahkan Media

Kompas.com - 05/05/2017, 08:52 WIB
Fatimah Kartini Bohang

Penulis

KOMPAS.com - Penjualan iPhone melambat pada awal tahun ini, yakni dalam tiga bulan sejak 1 Januari hingga 1 April 2017. Apple itu cuma menjual 50,8 juta unit iPhone dibandingkan 51,2 juta unit iPhone pada periode yang sama tahun lalu.

Menurut CEO Apple, Tim Cook, perlambatan ini gara-gara media massa terlalu agresif melaporkan soal iPhone berikutnya yang diramalkan meluncur pada September 2017.

"Kami melihat ada perlambatan pembelian iPhone, yang kami yakini karena pemberitaan iPhone masa depan terlalu banyak," kata Cook, sebagaimana dilaporkan TrustedReviews dan dihimpun KompasTekno, Jumat (5/5/2017).

Diketahui, iPhone keluaran 2017 yang digadang-gadang bernama "iPhone 8" bakal menandai 10 tahun usia ponsel buatan Apple tersebut. Bejibun bocoran soal lini itu sudah wara-wiri di internet.

Menurut berbagai sumber, iPhone 8 bakal benar-benar beda dari lini sebelumnya. Antara lain, ponsel itu akan menggunakan layar AMOLED dan mengusung desain berbalut kaca di sekujur tubuhnya.

Cook menilai para fanboy iPhone menunda pembelian iPhone 7 dan 7 Plus keluaran 2016 karena ingin menunggu iPhone 8. Posisi iPhone di pasar China yang selama ini dominan pun disebut merosot. Tapi, Cook berkilah pertumbuhan iPhone di luar pasar Negeri Tirai Bambu tetap melaju pesat.

"Di luar China, kami melihat pertumbuhan yang tetap tinggi. Ada banyak yang beralih dari ponsel lain ke iPhone," Cook mengklaim.

Terlepas dari itu semua, Cook masih enggan berkomentar soal iPhone 8. Ia tak mengonfirmasi namun juga tak membantah rumor yang menyebut iPhone 8 bakal jadi titik balik Apple dalam industri ponsel.

Baca: Qualcomm Ingin Blokir Impor iPhone?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com