Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lenovo Kurangi Kapasitas Baterai di Moto Z2 Play?

Kompas.com - 08/05/2017, 07:05 WIB
Yoga Hastyadi Widiartanto

Penulis

Sumber The Verge

KOMPAS.com - Bocoran informasi mengenai smartphone penerus Moto Z Play kembali beredar. Kali ini bocoran tersebut mengungkap bahwa Lenovo selaku pemilik Moto, bakal mengurangi kapasitas baterai yang diusung Moto Z2 Play.

Lenovo membekali Moto Z Play orisinil dengan baterai berkapasitas 3.510 mAh. Kapasitas ini tergolong menengah dan menyuplai daya hingga sekitar 50 jam.

Sementara itu, dilansir KompasTekno dari The Verge, Senin (8/5/2017), Motorola Z2 Play, yaitu generasi penerusnya, justru bakal memiliki baterai dengan kapasitas 3.000 mAh.

Baca: Smartfren Bundling Ponsel Modular Moto Z dan Moto Z Play, Harganya?

Selisih daya 510 mAh itu diperkirakan bakal membuat Moto Z2 Play hanya sanggup hidup selama sekitar 30 jam.

Meski mengurangi durasi baterai smartphone tersebut, pengurangan kapasitas ini juga punya efek positif. Pasalnya hal itu bisa membuat Motorola menjadi Moto Z2 Play lebih tipis dibanding seri orisinilnya.

Sebelumnya, sempat juga beredar kabar yang menyebutkan sejumlah spesifikasi Moto Z2 Play. Antara lain chipset Qualcomm Snapdragon 626 dengan CPU berkecepatan 2,2 GHz.

Spesifikasi lainnya terdiri dari RAM 4 GB dan memori penyimpanan internal 64 GB. Ada juga kamera utama berketajaman 12 megapiksel dengan diafragma lensa F/1.7.

Layar Moto Z2 Play bakal tetap berukuran 5,5 inci, menggunakan panel AMOLED dan memiliki tombol home berbentuk elips di bagian bawahnya.

Sejauh ini bocoran informasi di atas masih belum mendapat konfirmasi dari Motorola. Namun, jika seluruhnya tepat, pengguna akan segera mendapatkan kepastian dan melihat wujud Moto Z2 Play pada akhir tahun ini.

Baca: Beredar Foto Moto Z2 Play, Tombol Home Berubah Jadi Elips

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber The Verge
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com