Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pakai Teknologi Nano Cell, TV UHD Baru LG Dijual Rp 35 Juta

Kompas.com - 23/05/2017, 16:09 WIB
Reska K. Nistanto

Penulis

KOMPAS.com - LG Electronics Indonesia memperkenalkan TV Ultra High Definition (UHD) terbarunya, yaitu 65SJ850T dengan ukuran layar 65 inci dan 55SJ850T dengan bentang layar 55 inci.

TV UHD baru LG ini diklaim mampu mereproduksi gambar lebih realistis, warna akurat, dan kestabilan warna dalam sudut menonton lebih lebar. Hal ini bisa dicapai berkat teknologi Nano Cell yang dipasang di panel layar TV UHD LG.

Riki Siuwandy, Product Marketing TV LG Electronics Indonesia, menyatakan, teknologi Nano Cell dalam TV Super UHD terbaru ini merupakan penggunaan partikel khusus dalam ukuran seragam, dengan diameter sekitar satu nanometer yang melapisi panel TV.

"Penggunaan panel dengan partikel khusus ini salah satunya berguna menyerap kelebihan pancaran cahaya gelombang warna pada tayangan," ujar Riki dalam keterangan tertulis yang diterima KompasTekno, Selasa (23/5/2017).

Dengan teknologi TV yang masih mengandalkan susunan lampu LED untuk pencahayaan belakang (LED backlight), kemampuan panel dengan lapisan Nano Cell ini menjadi penting mengingat kelebihan pancaran cahaya gelombang warna seringkali membuat TV tak mampu menghasilkan warna sesuai dengan konten hasilnya.

Nano Cell dengan panel layar IPS 4K pada LG 65SJ850T dan 55SJ850T ini membuat pengguna dapat menikmati kualitas tayangan yang sama, meskipun menonton dari sudut berbeda hingga 60 derajat.

TV UHD LG 65SJ850T 65 inci dijual di Indonesia dengan harga kisaran Rp 35 juta, sementara LG 55SJ850T 55 inci dijual dengan harga kisaran Rp 25 juta.

Baca: Selamat Tinggal TV 3D

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com