Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Inikah Wujud Ponsel "Bezel-less" Pertama Nokia?

Perangkat dimaksud bernama Nokia 9 yang sebelumnya sudah pernah muncul di bocoran benchmark Geekbench. Bocoran terkini memperlihatkan sosoknya dalam gambar rendering yang diedarkan oleh akun Twitter @WaqarKhanHD.

Dalam gambar yang cukup meyakinkan itu, Nokia 9 tampak mengusung desain serupa seri Galaxy S8 dari Samsung, dengan bingkai tipis di sisi atas dan bawah layar. Sementara sisi kiri dan kanan layar melengkung sehingga tampak seolah tak memiliki pembatas.

Layar Nokia 9 disinyalir akan memiliki spesifikasi mirip Nokia 8, dengan layar berukuran 5,3 inci atau 5,5 inci dan berjenis AMOLED.

Dengan banderol yang diperkirakan mencapai 750 poundsterling (sekitar Rp 13,5 juta), Nokia 9 agaknya bakal diposisikan di atas Nokia 8. Namun tak seperti Nokia 8, Nokia 9 kabarnya akan dibekali kemampuan tahan air dengan sertifikasi IP68.

Baca: Resmi Dijual di Indonesia, Ini Harga Android Nokia 3

https://tekno.kompas.com/read/2017/09/21/14130077/inikah-wujud-ponsel-bezel-less-pertama-nokia-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke