Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pegawai Microsoft Beralih ke Google Chrome

Chrome sebenarnya merupakan browser pesaing Egde besutan Microsoft, namun sang karyawan Microsoft agaknya terpaksa melakukan langkah ironis tersebut demi kelanjutan acara.

Pada awalnya, sang pegawai sedang melakukan presentasi untuk menunjukkan pada klien mereka tentang cara memigrasi aplikasi layanan data ke layanan cloud Azure.

Namun, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari The Next Web, Rabu (1/11/2017), di tengah presentasi, peramban Edge yang digunakannya untuk mengakses Azure mendadak ngadat.

Setelah ragu sejenak, akhirnya sang pegawai tersebut memutuskan untuk mengambil langkah drastis. "Saya akan memasang Chrome," katanya dalam rekaman video presentasi, disambut gelak tawa dan tepuk tangan dari hadirin.

Dia pun membuka window Edge baru, mengetikkan kata kunci "Chrome" di mesin pencari Google, dan mengunduh browser rival Microsoft tersebut. "Tenang saja, ini tidak akan membuat Google jadi lebih baik," tambah si pegawai sambil bercanda.

Tidak mau kalah, para netizen yang menonton siaran ini melalui YouTube juga ikut mengeluarkan komentar pedas. "Ketika presentasimu secara tidak sengaja menjadi iklan untuk browser kompetitor," tulis akun Tomas CaseyWilcox pada kolom komentar.

Video selengkapnya dapat disimak di bawah. Browser Edge mulai ngadat di menit ke-37.

https://tekno.kompas.com/read/2017/11/01/09330087/pegawai-microsoft-beralih-ke-google-chrome

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke