Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Setelah Instagram dan Facebook, Giliran Twitter Tiru Snapchat?

Ke depan, mungkin proses tersebut bakal disederhanakan karena Twitter kabarnya sedang mengembangkan fitur penggunggah video yang lebih simpel, mirip Snapchat.

Dengan mempermudah proses mengunggah video, Twitter berharap bakal mendorong penggunanya untuk lebih rajin berbagi video tentang segala sesuatu yang terjadi di sekitar.

Pada akhirnya, menurut keterangan sumber internal yang dirangkum KompasTekno dari Bloomberg, Jumat (26/1/2018), pihaknya mengharapkan proses upload video yang lebih simpel bisa menarik lebih banyak pengguna untuk bersosialisasi di Twitter.

Masih belum diketahui seperti apa persisnya fitur upload video baru di Twitter ini nantinya. Demikian juga waktu debutnya yang masih belum jelas, hanya disebut akan hadir dalam “beberapa bulan ke depan”.

Beberapa waktu lalu CEO Twitter Jack Dorsey memang sempat memuji aplikasi Snapchat dengan menyebutnya “sangat modern”. Pengguna Snapchat bisa melihat foto dan video kiriman teman atau konten dari partner media hanya dengan sebuah sapuan jari.

Sebaliknya dari Snapchat, Dorsey juga mengaku bahwa aplikasi Twitter bisa “membingungkan” bagi sebagian pengguna. Ucapannya itu boleh jadi merupakan indikasi bahwa Twitter bakal meniru Snapchat.

Sebelum Twitter, fitur Stories Snapchat telah lebih dulu terang-terangan dijiplak oleh Facebook dan dua layanan lain yang dimilikinya, yakni Instagram dan WhatsApp.

Ironisnya, fitur Stories di Instagram malah menjadi lebih populer dengan 300 juta pengguna aktif harian per November lalu, dibandingkan Snapchat yang memiliki 173 juta pengguna aktif harian secara keseluruhan.

https://tekno.kompas.com/read/2018/01/26/17270007/setelah-instagram-dan-facebook-giliran-twitter-tiru-snapchat-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke