Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Intel Buat Kacamata Pintar yang Lebih Modis Dibanding Google Glass

Kacamata pintar Intel lebih tampak normal layaknya kacamata biasa dibanding Google Glass Enterprise Edition yang kembali dirilis Google akhir 2017 lalu. Desainnya lebih modis dan tidak tampak aneh jika dikenakan sehari-hari.

Jika Google Glass dilengkapi dengan kamera yang cukup mencolok di depan, microphone, serta frame yang memanjang, justru Vaunt tak dilengkapi fitur-fitur tersebut.

Lebih serderhana, untuk menggantikan layar, purwarupa Vaunt hanya dilengkapi dengan vertical-cavity surface-emitting laser (VCSEL) yang merupakan laser kelas paling rendah dengan kemampuan lemah yang diklaim aman untuk retina.

VSCEL akan memproyeksikan head-up display (HUD) berupa holographic reflector yang jatuh tepat di titik garis pandang normal, langsung di retina mata penggunanya.

Vaunt akan disisipi fitur Bluetooth untuk terkoneksi dengan iPhone dan smartphone Android. Ada juga fitur kompas, sensor akselerometer, dan prosesor yang tertanam di kacamata pintar.

Vaunt juga bisa menampilkan notifikasi panggilan telepon dan notifikasi jenis lain. Intel memastikan tidak akan ada getaran atau tanda yang mengganggu saat muncul notifikasi.

Alih-alih memberikan getaran, seperti dirangkum KompasTekno dari Fortune, Rabu (7/2/2018), notifikasi ditampilkan langsung secara visual, tapi hanya bisa terlihat apabila pengguna melirikkan mata ke arah notifikasi yang bersangkutan.

Menurut Intel, notifikasi tersebut tak akan terlewat karena mata manusia sangat jarang berada dalam posisi statis, melainkan sering melirik ke segala arah.

Intel berencana membuka early access program bagi para developer untuk menyematkan aplikasi dan teknologi baru yang akan tertanam di kacamata pintar Vaunt. Belum ada kepastian kapan Vaunt yang masih berupa prototype akan siap digunakan untuk umum sebagai wearable device yang fashionable.

https://tekno.kompas.com/read/2018/02/07/18410087/intel-buat-kacamata-pintar-yang-lebih-modis-dibanding-google-glass

Terkini Lainnya

Penerbit 'GTA 6' PHK 600 Karyawan dan Batalkan Proyek Rp 2,2 Triliun

Penerbit "GTA 6" PHK 600 Karyawan dan Batalkan Proyek Rp 2,2 Triliun

Game
TikTok Notes, Aplikasi Pesaing Instagram Meluncur di Dua Negara

TikTok Notes, Aplikasi Pesaing Instagram Meluncur di Dua Negara

Software
HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

Gadget
Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat 'Ngetwit'

Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat "Ngetwit"

Software
Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

e-Business
8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

e-Business
Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Internet
Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Software
HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang 'Membosankan'

HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang "Membosankan"

Gadget
7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

Gadget
Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Gadget
Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

e-Business
Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Internet
CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

e-Business
'Fanboy' Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

"Fanboy" Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

e-Business
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke