Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bixby Vision, Teman Jalan "Solo Traveler" ke Luar Negeri

Dana sudah cukup dan waktu pun sudah tersedia. Namun, tak ada rekan yang bisa diajak tamasya bersama. Cukup banyak yang membatalkan rencana hanya karena ragu untuk jadi "solo traveler" alias bepergian seorang diri.

Kendala bahasa, tak ada teman pemandu, ketersediaan transportasi lokal, dan lainnya menjadi alasan sebagian milenial membatalkan jalan-jalan ke luar negeri.

Kenny Santana adalah selebgram travel yang sering bepergian ke luar negeri seorang diri. Menurut dia, teknologi membuat kita tak perlu takut atau ragu untuk jalan-jalan sendirian.

Salah satu teknologi yang bisa membantu, menurut Kenny, adalah Bixby Vision yang terdapat di smartphone besutan Samsung.

Bixby Vision merupakan teknologi augmented reality yang terdapat di aplikasi kamera smartphone Samsung. Bixby Vision mampu mengenali obyek dalam gambar tangkapan kamera, lalu melakukkan pencarian informasi di internet mengenai obyek tersebut.

"Smartphone dengan fitur Bixby jadi satu gebrakan yang bisa mendorong milenial jadi berani travel sendiri. Karena kebanyakan dari mereka banyak yang pengin pergi tapi jadi tunggu-tungguan sama temennya karena takut kendala bahasa waktu pergi sendiri," ujar Kenny yang rutin membagikan pengalaman dan tips travel di Instagram @kartuposinsta.

Ditemui Kompas.com di Roma, Italia, Kenny membagikan sejumlah fitur di BixBy Vision yang bisa membantu saat kita saat tamasya khususnya ke luar negeri.

Pertama, fitur Translation Mode di Bixby Vision bisa mengurangi kendala bahasa. Ketika menemukan papan keterangan, seperti di museum, restoran, dan petunjuk jalan dalam bahasa asing, pengguna tinggal memotretnya.

Setelah itu, BixBy akan menerjemahkannya ke bahasa Indonesia. Hasil terjemahannya tidak perlu diragukan karena Bixby mengandalkan kemampuan dari Google Translate.

Kedua, Bixby memiliki Extract Mode yang memudahkan jika ingin mengambil informasi dari papan keterangan dan menyimpannya dalam bentuk teks. Misalnya untuk dijadikan caption di postingan media sosial.



Ketiga, Bixby Vision bisa membantu menemukan "hidden gem" atau tempat-tempat anti-mainstream dengan fitur Location Mode. Caranya, cukup foto salah satu objek wisata yang sedang dikunjungi, Bixby akan memberikan pilihan restoran, kafe, taman, atau landmark lain yang ada di sekitar lokasi pengguna.

Keempat, Image Mode membantu mendapatkan informasi nama objek, karya seni, patung, landmark, atau tempat yang sedang dilihat atau kunjungi. Dengan mengetahui nama tempat atau objeknya, pengguna bisa merekomendasikannya ke teman atau membuat postingan di media jadi lebih menarik dengan informasi lokasi yang lebih lengkap.

Bixby Vision saat ini tersedia di smartphone terbaru Samsung, Galaxy A8 dan Galaxy A8+. Selain itu, fitur ini juga bisa didapat di smartphone flagship, seperti Galaxy S8 dan Note 8.

https://tekno.kompas.com/read/2018/02/08/14410067/bixby-vision-teman-jalan-solo-traveler-ke-luar-negeri

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke