Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Xiaomi Redmi Note 5 AI "Dual Camera" Resmi Meluncur di Indonesia

Ponsel dengan kamera berteknologi kecerdasan buatan (Artificial Intelligence/AI) ini pun menjadi smartphone pertama dengan chip Snapdragon 636 yang masuk pasar Indonesia.
 
Redmi Note 5 AI Dual Camera sejatinya adalah versi update dari Redmi Note 5 Pro, dengan membawa beberapa perubahan, seperti hardware dan terutama sektor kamera.
 
"Beberapa waktu lalu kami membawa Redmi 5 dan Redmi 5 Plus ke Indonesia dan itu habis dalam waktu yang singkat. Kali ini kami membawa smartphone lain yang akan memanjakan pengguna khususnya untuk fotografi," ujar Steven Shi, Country Manager Xiaomi Indonesia dalam peluncuran Redmi Note 5 AI di Kawasan Sudirman, Jakarta, Rabu (18/4/2018).
 
Redmi Note 5 AI sendiri mengusung kamera ganda pada bagian belakang, dengan resolusi masing-masing 12 megapiksel dan 5 megapiksel. Posisi kameranya berjajar vertikal di bagian tepi, layaknya iPhone X.

Snapdragon 636 pertama di Indonesia
 
Secara fisik, Redmi Note 5 AI tak jauh berbeda dengan versi sebelumnya, yang mencakup layar berukuran 5,99 inci, panel IPS LCD yang mendukung resolusi gambar 2160 x 1080 piksel.
 
Chipsetnya mengandalkan Qualcomm Snapdragon 636, pertama dirilis di Indonesia, yang dipadankan dengan dua pilihan kapasitas RAM, yakni 3 GB dan 4 GB, dengan penyimpanan internal 32 GB atau 64 GB. Redmi Note 5 AI memiliki kapasitas baterai 4.000 mAh.
 
Xiaomi Redmi Note 5 AI dual camera dilengkapi slot dual-SIM hybrid, dan memiliki tiga pilihan warna, yakni hitam, emas (gold), dan biru. Untuk urusan konektivitas,
 
Untuk harga, Redmi Note 5 AI dengan RAM 3 GB dan penyimpanan 32 GB dibanderol harga Rp 2,5 juta. Sedangkan Redmi Note 5 dengan RAM 4 GB dan penyimpanan 64 GB dijual dengan harga Rp 3 juta.
 
Ponsel ini bisa dibeli mulai 25 April mendatang di situs jual beli online, Lazada Indonesia.

https://tekno.kompas.com/read/2018/04/18/15461987/xiaomi-redmi-note-5-ai-dual-camera-resmi-meluncur-di-indonesia

Terkini Lainnya

Tesla Lakukan PHK Terbesar, 14.000 Karyawan Diberhentikan

Tesla Lakukan PHK Terbesar, 14.000 Karyawan Diberhentikan

e-Business
Jadwal MPL S13 Pekan Ini, Evos Glory Vs Onic Esports

Jadwal MPL S13 Pekan Ini, Evos Glory Vs Onic Esports

Game
Huawei Pura 70 Ultra Meluncur, Lensa Kamera Bisa Keluar-Masuk

Huawei Pura 70 Ultra Meluncur, Lensa Kamera Bisa Keluar-Masuk

Gadget
Huawei Pura 70, 70 Pro, dan 70 Pro Plus Meluncur, Debut Smartphone Pura Series

Huawei Pura 70, 70 Pro, dan 70 Pro Plus Meluncur, Debut Smartphone Pura Series

Gadget
Penampakan HP Non-Nokia Pertama dari HMD Global, Ada Dua Versi

Penampakan HP Non-Nokia Pertama dari HMD Global, Ada Dua Versi

Gadget
Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

e-Business
Samsung Perkenalkan Memori LPDDR5X Terkencang untuk Ponsel dan AI

Samsung Perkenalkan Memori LPDDR5X Terkencang untuk Ponsel dan AI

Hardware
Penerbit 'GTA 6' PHK 600 Karyawan dan Batalkan Proyek Rp 2,2 Triliun

Penerbit "GTA 6" PHK 600 Karyawan dan Batalkan Proyek Rp 2,2 Triliun

Game
TikTok Notes, Aplikasi Pesaing Instagram Meluncur di Dua Negara

TikTok Notes, Aplikasi Pesaing Instagram Meluncur di Dua Negara

Software
HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

Gadget
Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat 'Ngetwit'

Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat "Ngetwit"

Software
Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

e-Business
8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

e-Business
Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Internet
Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Software
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke