Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

TV OLED LG 2018 Pakai Prosesor Baru, Apa Kelebihannya?

Menurut Elysia Chang, Home Entertainment Communications Manager LG Electronics, prosesor Alpha 9 yang ditanam di TV OLED LG akan memberikan tampilan gambar yang lebih baik.

"Bisa memberikan gambar dan pemrosesan data yang 50 persen lebih tinggi," ujar Alysia di ajang LG Innofest 2018 Asia, di Seoul, Korea Selatan, Rabu (24/4/2018) lalu.

Dijelaskan oleh Alysia, ada tiga area di mana prosesor Alpha 9 bakal bekerja, yakni dalam hal warna, kejernihan, dan kedalaman bidang gambar.

Warna dan kejernihan gambar didukung oleh teknologi noise reduction (pengurangan bintik), yang dilakukan dalam empat tahap, alih-alih dua tahap yang umum dipakai saat ini.

LG mengklaim warna yang ditampilkan TV OLED tahun ini bisa menampilkan warna yang tujuh kali lebih akurat, dengan spektrum warna yang lebih banyak yang bisa ditampung, berkat teknologi Nano Cell, bintik piksel yang lebih kecil.

"Nano Cell Display dikenalkan tahun lalu, memberikan akurasi warna lebih tinggi, tahun ini kami dampingkan dengan full array LED yang mencakup warna lebih luas, sekaligus menambah tingkat warna hitam (black level)," kata Alysia.

Warna hitam ini menurut Alysia yang jarang diperhatikan oleh vendor lain, padahal warna hitam dibutuhkan untuk meningkatkan kejernihan dan detail gambar di layar.

Soal frame rate, TV OLED LG keluaran 2018 juga diklaim telah mendukung rekaman video berkecepatan 120 fps, sehingga cocok untuk menonton video aksi gerak cepat seperti di film, game, atau tayangan olahraga.

https://tekno.kompas.com/read/2018/04/26/10043277/tv-oled-lg-2018-pakai-prosesor-baru-apa-kelebihannya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke