Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Yahoo Messenger "Tutup Usia" 17 Juli

"Kami masih melanjutkan eksperimen dengan layanan dan aplikasi terbaru, salah satunya adalah aplikasi pesan instan grup undangan yang disebut Yahoo Squirrel," tulis Yahoo.

Seperti yang ditulis sebelumnya, Squirrel adalah aplikasi pesan instan di mana pengguna hanya bisa masuk ke dalam grup atau chatroom tertentu melalui undangan saja. Saat ini, aplikasi Yahoo Squirrel masih dalam format beta dan mulai diuji coba bulan lalu.

Bagi pengguna Yahoo Messenger yang ingin hijrah ke Yahoo Squirrel, bisa mencoba versi betanya lebih dulu dengan mengunduhnya di tautan berikut.

Yahoo memang tidak pernah membeberkan jumlah pengguna aktifnya. Secara teori, setiap pengguna yang mengakses layanan Yahoo akan log-in ke Yahoo Messenger. Jika dikalkulasi secara akumulatif selama 20 tahun terakhir, pihak Yahoo mengklaim ada ratusan juta orang yang menggunakan layanan Yahoo.

Meski nantinya ditutup, akun Yahoo pengguna akan tetap ada dan bisa digunakan untuk mengakses layanan lain seperti Yahoo Mail. Tidak dijabarkan secara jelas alasan utama penutupan Yahoo Messenger.

Kemungkinan dominasi aplikasi pesan instan milik Facebook bersaudara, yakni WhatsApp dan Messenger serta aplikasi lain seperti WeChat atau Snapchat menjadi salah satu alasanya.

"Karena lansekap komunikasi terus menerus berubah, kami fokus pada pembangunan dan pengenalan alat komunikasi baru yang menyenangkan dan lebih cocok bagi kebutuhan pengguna," tulis Yahoo dilansir KompasTekno dari Tech Crunch, Sabtu (9/6/2018).

Pengguna Yahoo Messenger bisa mengunduh riwayat chat di komputer atau smartphone melalui tautan berikut, hingga enam bulan ke depan.

Yahoo Messenger pertama kali debut sebagai Yahoo Pager tahun 1998. Kala itu, layanan pesan instan hanya tersedia di desktop, sebagai alternatif e-mail dan SMS. Gagasan yang diusung Yahoo Pager masa itu cukup menarik, karena sistem kirim pesan tanpa terikat penyedia layanan tertentu.

Hingga akhirnya, popularitas Yahoo Messenger terkikis oleh aplikasi pesan instan berbasis seluler yang lebih praktis dan fungsional, seperti WhatsApp yang dibuat mantan pegawai Yahoo. Selain Yahoo Messenger, Oath juga menutup layanan serupa lain miliknya, yakni AIM dan AOL.

https://tekno.kompas.com/read/2018/06/09/19235247/yahoo-messenger-tutup-usia-17-juli

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke