Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Layanan Sempat "No Service", Ini Penjelasan XL Axiata

Hal itu disampaikan oleh General manager Corporate Communication PT XL Axiata, Tri Wahyuningsih kepada KompasTekno.

Meski demikian, menurut wanita yang akrab disapa Ayu itu, jaringan XL Axiata telah normal kembali sekitar pukul 09.30 WIB.

"Kami sampaikan permohonan maaf kepada pelanggan," tulis Ayu dalam pesan instant.

"Pagi ini sempat terjadi gangguan pada jaringan XL Axiata di sebagian area Jakarta dan Jawa Barat, yang berdampak pada sebagian pelanggan," lanjutnya.

"Alhamdulillah, tim kami telah berhasil menangani dan memulihkannya. Saat ini kondisi telah sepenuhnya kembali pulih dan normal," pungkas Ayu.

Sebelumnya, sejumlah pelanggan XL Axiata di Jabodetabek dan Bandung mengeluhkan tidak ada layanan di ponsel mereka, baik internet maupun layanan seluler.

Pantauan KompasTekno dari akun Twitter MyXLCare, keluhan itu muncul sekitar pukul 08.00 WIB.

https://tekno.kompas.com/read/2018/11/27/11002837/layanan-sempat-no-service-ini-penjelasan-xl-axiata

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke