Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Apa yang Bikin Game "Apex Legends" Bisa Ungguli "Fortnite"?

KOMPAS.com - Persaingan industri game online dengan genre battle royale semakin memanas. Apex Legends, game pendatang baru besutan Electronic Arts (EA) dipercaya akan mampu melampaui popularitas Fortnite.

Hal tersebut terindikasi dari jumlah pemain Apex Legends yang melejit dengan cepat. Hanya dalam waktu satu minggu sejak diluncurkan, Apex Legends telah diunduh sebanyak 25 juta kali.

Angka ini berbeda cukup jauh dengan Fortnite ketika pertama kali diperkenalkan. Game besutan studio Epic Games itu hanya menjaring 10 juta pemain dalam waktu dua minggu setelah diluncurkan.

Menurut Cade Onder, pemimpin redaksi GameZone, setidaknya ada tiga hal yang membuat Apex Legends berbeda dengan Fortnite, dan diyakini menjadi nilai lebih yang bisa membuatnya lebih unggul.

Jumlah pemain dibatasi

Keunggulan pertama menurut Onder adalah format permainan Apex Legends yang memang berbeda dengan Fortnite.

Dalam satu kali pertandingan, Apex Legends hanya menyediakan slot untuk 60 pemain, masing-masing dibagi dalam sebuah regu yang terdiri atas tiga pemain.

Sementara dalam permainan Fortnite, satu kali pertandingan diisi oleh 100 pemain dan ada beberapa mode pilihan seperti bermain solo, duo, atau kelompok.

Transfer otomatis

Apex Legends juga memungkinkan pemain mengumpulkan beberapa komponen-komponen yang dikumpulkan dalam game, kemudian mentransfernya sekaligus ke senjata.

Tanpa komunikasi

Selain itu, Apex Legends yang tidak memungkinkan pemain berkomunikasi lewat headset juga dianggap sebagai keunggulan.

"Ini menghilangkan hal-hal yang tidak perlu dan memperbaiki masalah yang menghambat permainan game battle royale lainnya," kata Onder.

"Jika Apex Legends dapat menemukan cara untuk meningkatkan standar tersebut dan menjaga pertempuran agar tetap hidup, setidaknya game ini akan dapat berhadapan dengan Fortnite," lanjutnya.

Pandangan berbeda

Kendati demikian, Javy Gwaltney, editor Game Informer menyatakan pendapat berbeda. Ia menganggap Apex Legends memang game yang bagus, tetapi tidak akan sesukses yang dipikirkan kebanyakan orang.

"Mereka harus belajar dalam waktu yang sangat singkat, bagaimana untuk memberi pemain alasan agar mau kembali terus menerus di luar permainan inti," ungkap Javy sebagaimana dirangkum KompasTekno dari BBC, Jumat (15/2/2019).

Menurut Javy, kesuksesan Apex Legends dalam waktu yang singkat ini hanya dikarenakan genre battle royale yang memang tengah populer setahun belakangan. Javy menganggap Apex Legends tidak akan memberi ancaman serius bagi Fortnite.

"Masalahnya bukan Apex Legends sebagus Fortnite atau tidak, melainkan Fortnite lebih dulu hadir di waktu yang tepat," ungkap Javy.

https://tekno.kompas.com/read/2019/02/15/14440077/apa-yang-bikin-game-apex-legends-bisa-ungguli-fortnite-

Terkini Lainnya

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

Gadget
Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat 'Ngetwit'

Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat "Ngetwit"

Software
Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

e-Business
8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

e-Business
Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Internet
Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Software
HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang 'Membosankan'

HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang "Membosankan"

Gadget
7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

Gadget
Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Gadget
Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

e-Business
Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Internet
CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

e-Business
'Fanboy' Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

"Fanboy" Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

e-Business
WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

Software
Steam Gelar 'FPS Fest', Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Steam Gelar "FPS Fest", Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Game
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke