Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Nama Situs Internet Termahal di Dunia Capai Rp 423 Miliar

KOMPAS.com – Nama situs (domain) internet sejatinya bisa didapat hanya dengan membayar ratusan ribu saja, yang bisa dibayar bulanan atau tahunan.

Namun, tak menutup kemungkinan nama domain menjadi mahal, jika nama tersebut memang diincar dan sesuai kebutuhan, terutama untuk segmen korporat.

Ialah Voice.com, sebuah domain milik MicroStrategy, yang baru-baru ini dibeli oleh perusahaan penyedia solusi blockchain, Block.one. Domain tersebut dibanderol dengan harga 30 juta dollar AS atau sekitar Rp 423 miliar.

Kabarnya, Voice.c0m akan dijadikan oleh Block.one sebagai media sosial pesaing Facebook, bernama "Voice".

Termahal di dunia

Dengan banderol harga tersebut, kini domain Voice.com menjadi nama domain internet termahal di dunia.

Sebelumnya, domain internet termahal di dunia dimiliki oleh Sex.com yang dijual dengan harga 13 juta dollar AS (Rp 183 miliar) pada 2011 lalu.

Kendati begitu, predikat nama domain termahal ini mungkin membuat beberapa orang keliru. 
Sebab, jika Anda menelusuri dunia maya lewat Google Search, maka anda akan menemukan beberapa informasi yang berbeda terkait "nama domain termahal". 

Hal itu disebabkan karena beberapa situs, seperti GoDaddy, melaporkan informasi domain termahal yang dibeli bersama dengan konten atau layanan serta bisnis di dalamnya, seperti CarInsurance.com (49,7 juta dollar AS) atau VacationRentals.com (35 juta dollar AS).

Seperti yang telah disebutkan, Block.one sendiri membeli domain Voice.com tanpa konten di dalamnya, artinya hanya memang hanya nama domain-nya saja. Daftar “domain only” termahal sendiri bisa disimak di tautan berikut ini. 

Lalu, siapa sebenarnya Block.one yang rela mengeluarkan uang ratusan miliar rupiah hanya untuk nama domain saja?

Sekilas Block.one

Nama Block.one boleh dibilang merupakan nama asing di telinga kita, dan terkesan meragukan. Sebab, perusahaan itu hingga saat ini belum memiliki produk yang digunakan oleh orang banyak.

Kendati begitu, mereka adalah perusahaan yang menggadang mata uang kripto serupa Bitcoin yang diberi nama Eos, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari TheRegister, Rabu (26/6/2019).

Mereka juga berinvestasi di sejumlah platform internet yang asing di telinga pula, seperti Everipedia dan High Fidelity, dan memiliki rencana membangun media sosial pesaing Facebok bernama "Voice".

https://tekno.kompas.com/read/2019/06/26/07085437/nama-situs-internet-termahal-di-dunia-capai-rp-423-miliar

Terkini Lainnya

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

Gadget
Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat 'Ngetwit'

Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat "Ngetwit"

Software
Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

e-Business
8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

e-Business
Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Internet
Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Software
HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang 'Membosankan'

HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang "Membosankan"

Gadget
7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

Gadget
Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Gadget
Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

e-Business
Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Internet
CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

e-Business
'Fanboy' Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

"Fanboy" Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

e-Business
WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

Software
Steam Gelar 'FPS Fest', Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Steam Gelar "FPS Fest", Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Game
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke